Kasus Covid-19 di Indonesia Bertambah Menjadi 2.234 Pasien Positif, pada Hari Minggu 19 September 2021

19 September 2021, 20:26 WIB
Ilustrasi Kasus Covid-19 di Indonesia Bertambah Menjadi 2.234 Pasien Positif, pada Hari Minggu 19 September 2021 /Reuters

KABAR BESUKI - Sebelumnya Indonesia sudah memberi kabar baik tentang kasus pasien Covid-19, pasalnya baru-baru ini Indonesia sudah mulai terjadi penurunan.

Namun hari ini dikabarkan bahwa pasien positif Covid-19 mengalami kenaikan menjadi 2.234 orang yang positif terpapar Covid-19.

Dan hingga saat ini total kasus Covid-19 di Indonesia menjadi 4.190.763 orang.

Baca Juga: BMKG Memberi Himbauan Kepada 19 Provinsi yang Berpotensi Terdampak Banjir Bandang, Senin 20 September 2021

namun anda jangan khawatir pasien positif Covid-19 ini tidak mengalami kenaikan yang pesat.

Namun kasus aktif Covid-19 di Indonesia saat ini menjadi 60.969 orang. Dan ada penurunan 4.097 orang.

Dan total kasus hari ini berdasarkan data Kemenkes berjumlah 192.413 spesimen.

Lalu pasien sembuh dari Covid-19 bertambah menjadi 6.186 orang per hari ini, jadi total akumulasi pasien sembuh Covid-19 di Indonesia menjadi 3.989.326 orang.

Baca Juga: Mabes Polri Resmi Ambil Alih Penyelidikan Kasus Pembunuhan Ibu dan Anak di Subang

Pasien meninggal karena Covid-19 bertambah 145 orang, jadi total kasus kematian bertambah menjadi 140.468 orang.

Walaupun di Indonesia sudah mulai mengalami penurunan, Pemerintah tetap menggalakan vaksin Covid-19.

Hal ini dilakukan untuk mencegah melonjaknya kasus Covid-19. Pemerintah juga menghimbau agar masyarakat tetap mematuhi protokol kesehatan.

Baca Juga: Soal Penggusuran Tanah oleh Sentul City, Aktivis Ini Sebut Rocky Gerung Telah ‘Dilaknat’ oleh Tuhan

Dan tetap menggunakan masker saat keluar rumah. Karena Indonesia masih belum 100 persen terbebas dari Covid-19.***

Editor: Yayang Hardita

Sumber: PMJNews

Tags

Terkini

Terpopuler