BMKG: Gempa Terkini 5,5 SR Guncang Jabodetabek Hingga Sukabumi pada Minggu 9 Oktober 2022

9 Oktober 2022, 19:13 WIB
BMKG: Gempa Terkini 5,5 SR Guncang Jabodetabek Hingga Sukabumi pada Minggu 9 Oktober 2022. /BMKG/

KABAR BESUKI – Informasi gempa terkini dari Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menunjukkan terjadinya gempa bumi berkekuatan Magnitudo 5,5 SR telah mengguncang sebagian besar wilayah Jabodetabek hingga Kabupaten Sukabumi.

Gempa yang mengguncang Jabodetabek dan sekitarnya terjadi pada Minggu, 9 Oktober 2022 pukul 17.02 WIB.

Episenter gempa dengan kekuatan 5,5 SR ini berada pada lokasi 7.09 Lintang Selatan dan 106.08 Bujur Timur. 

Gempa berada pada kedalaman 12 Km. Sementara pusat gempa berada di laut 26 km Barat Daya Bayah.

Baca Juga: LINK LIVE STREAMING Indonesia vs Malaysia Kualifikasi Piala Asia U 17 Minggu 9 Oktober 2022

Menurut skala MMI, gempa dirasakan oleh 28 titik, diantaranya:

-          Kab. Sukabumi skala III-IV

-          Bayah skala III

-          Sukabumi skala III

-          Sagaranten skala III

-          Cianjur skala III

-          Panggaran skala III

-          Ciptagelar skala III

-          Malingping skala III

-          Cihara skala III

-          Cibeber skala III

-          Cilograng skala III

-          Citeko skala II-III

-          Cisarua skala II-III

-          Pangandaran skala II

-          Ciputat skala II

-          Parung Panjang skala II

-          Pandeglang skala II

-          Majasari II

-          Serang skala II

-          Sawarna skala II

-          Tamanjaya skala II

-          Ujung Kulon skala II

-          Merak skala II

-          Tangerang skala II

-          Jakarta skala II

-          Depok skala II

-          Kab. Bandung skala I-II

-          Bandung skala I-II

 Baca Juga: Jadwal SIM Keliling Bogor Besok Hari Senin 10 Oktober 2022, Lengkap dengan Daftar Lokasinya

Karena tidak berkekuatan tsunami, pihak BMKG meminta masyarakat yang mengalami getaran gempa untuk tetap tenang dan tidak perlu khawatir.

Namun, jika terjadi gempa susulan, pastikan untuk melakukan antisipasi guna melindungi diri jika terjadi reruntuhan.

Demikian informasi mengenai gempa terkini yang terjadi di wilayah Jabodetabek, pada 9 Oktober 2022.***

Editor: Ayu Nida LF

Sumber: BMKG

Tags

Terkini

Terpopuler