Heboh Karni Ilyas Mendadak Umumkan Program Indonesia Lawyers Club 'Cuti Panjang'

- 15 Desember 2020, 20:09 WIB
Indonesia Lawyers Club umumkan “hiatus
Indonesia Lawyers Club umumkan “hiatus /instagram @indonesialawyersclub

KABAR BESUKI – Kabar mengejutkan datang dari tvOne sebagai salah satu televisi berita free to air terkemuka di tanah air. Program Indonesia Lawyers Club (ILC) yang biasa hadir setiap Selasa malam pukul 20.00 WIB mengumumkan penayangan terakhirnya sepanjang tahun 2020 yang akan disiarkan langsung pada malam ini melalui akun Twitter resmi Karni Ilyas (@karniilyas).

Karni Ilyas umumkan penghentian penayangan ILC
Karni Ilyas umumkan penghentian penayangan ILC Twitter @karniilyas

Dalam cuitan beliau di Twitter, Karni juga mengumumkan bahwa mulai tahun 2021 mendatang pihak manajemen tvOne memutuskan bahwa program ILC akan “cuti panjang” hingga batas waktu yang tidak ditentukan. Karni juga memberikan permohonan maaf kepada seluruh pemirsa setia ILC yang selalu menantikan program tersebut setiap Selasa malam.

Pengumuman tersebut lantas menuai beragam reaksi dari netizen khususnya di kalangan pemirsa setia tvOne. Banyak yang menyebut bahwa program ILC selalu menghadirkan beragam diskusi yang bermutu dan berimbang dalam menghadirkan narasumber sesuai dengan kompetensinya masing-masing.Program ILC juga dinilai sebagai salah satu program yang mencerdaskan masyarakat dan sangat direkomendasikan untuk ditonton.

Baca Juga: Harga Sepeda Gunung Murah Kualitas Bagus Hanya Rp 2 Jutaan

“Sayang yaaa, padahal narsum nya ahli disemua bidang, mau bahas agama, politik, ekonomi, hukum narsum nya itu2 aja, benar2 ahli segala hal....” tulis akun Twitter @harry74_.

“Yaa sudah lah Bung Karni , sy hanya bisa mengatakan selamat cuti panjang tahun depan , semoga setelah sang badai besar berlalu , anda kembali berselancar dengan gebrakan baru dan format acara yang jauh lebih menarik lagi.” tulis akun Twitter @kangsurya85.

“Sampai kapan Dato? Alhamdulillah ILC adalah program yang mencerdaskan” cuit akun Twitter @hakim_elfaqih.

 Baca Juga: Jadwal Belajar dari Rumah TVRI Rabu, 16 Desember 2020

Halaman:

Editor: Yayang Hardita

Sumber: Twitter


Tags

Terkini

x