2021 Pemerintah Menyediakan Anggaran Rp10 Milyar Untuk Penerima Kartu Prakerja

- 17 Desember 2020, 19:01 WIB
Cairkan insentif kartu Prakerja untuk dapatkan bantuan Rp2,55 juta. /prakerja
Cairkan insentif kartu Prakerja untuk dapatkan bantuan Rp2,55 juta. /prakerja /

 

KABAR BESUKI- Kabar baik untuk anda yang belum bisa mengakses kartu prakerja.

Kartu prakerja akan memperpanjang sampai tahun 2021, dan anggaran pemerintah untuk tahun 2021 adalah Rp10 Milyar, lebih sedikit dibanding tahun ini 2020.

Pada tahun 2020 anggaran kartu prakerja adalah Rp20 Milyar, digunakan untuk 5,6 juta peserta.

Baca Juga: Hanya dengan 3 Bahan Ini Anda Bisa Membuat Telur Asin Sendiri di Rumah

"Anggaran Disesuaikan dengan membaiknya perkonomian," ujar Deputi Bidang Koordinasi Ekonomi Digital, Ketenagakerjaan, dan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian Mohammad Rudy Salahuddin.

Sementara program ini juga tidak diberikan kepada pejabat negara, pimpinan dan anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD), aparatur sipil negara, prajurit Tentara Nasional Indonesia, anggota Kepolisian Negara Republik Indonesia, kepala desa dan perangkat desa, maupun direksi, komisaris, dan dewan pengawas pada BUMN atau BUMD.

"Kartu prakerja hanya bisa sekali seumur hidup," ujar Rudy.

Seperti diketahui, masing-masing peserta kartu prakerja mendapatkan dana bantuan sebesar Rp 3,55 juta, yang terdiri atas biaya pelatihan sebesar Rp 1 juta dan sebesar Rp 2,4 juta menjadi insentif selama 4 bulan atau Rp 600.000 per bulan, dan Rp 150.000 menjadi insentif pengisian survei untuk 3 kali survei. 

Halaman:

Editor: Yayang Hardita

Sumber: Kontan.co.id


Tags

Terkini