Alter Ego Kalahkan Unique Devu di Fase Kedua M2 2021, Udil dan Kawan-Kawan Lolos ke Lower Bracket

- 20 Januari 2021, 17:30 WIB
Roster Alter Ego
Roster Alter Ego /Instagram.com/@mpl.id.official

KABAR BESUKI – Alter Ego berhasil memenangi pertandingan melawan Unique Devu dari Rusia di fase kedua M2 World Championship 2021 yang berlangsung di Singapura pada Rabu, 20 Januari 2021 dengan dua game langsung.

Pada pertandingan kali ini, Alter Ego tidak diperkuat oleh Ahmad Maungzy namun tim berhasil memenangi laga dengan sangat luar biasa.

Alter Ego mengambil formasi hero Roger, Lapu-lapu, Lunox, Esmeralda, dan Jawhead dalam draft pick pada game pertama. Sedangkan Unique Devu memilih hero Hayabusa, Grock, Baxia, Benedetta, dan Selena sebagai formasinya.

Baca Juga: Link Live Streaming dan Prediksi Big Match Man City vs Aston Villa 21 Januari 2021 di Mola TV

Leomurphy yang menggunakan Jawhead sempat terkena first blood dari salah satu player Unique Devu pada early game. Namun, kekompakan Udil dan kawan-kawan berhasil membuat tim mengembalikan keadaan.

Formasi double tank dan triple assasin yang diterapkan Unique Devu tak berpengaruh apapun. Justru mereka menjadi bulan-bulanan Alter Ego dan game berhasil diakhiri dengan kemenangan untuk wakil Indonesia pada menit ke-13 dengan bantuan Lord.

Memasuki game kedua, Alter Ego mengambil formasi hero Harley, Chou, Carmila, Benedetta, dan Lapu-lapu dalam draft pick, sedangkan Unique Devu memilih Roger, Natalia, Ruby, Belerick, dan Selena.

Harley yang digunakan oleh Celiboy ditempatkan sebagai core, sementara kekuatan Benedetta yang digunakan Yam juga terbilang tidak main-main.

Saling balas kill terjadi sepanjang game kedua, khususnya pada early game. Namun pada menit ke-9, Unique Devu sudah tidak bisa melakukan perlawanan karena sudah kalah level dan EXP dengan para player dari Alter Ego.

Halaman:

Editor: Yayang Hardita

Sumber: Moonton.com


Tags

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x