Produksi Puluhan Juta Masker Gratis, Kementerian Perindustrian: Ini Akan Bantu Mendorong Produktivitas IKM

- 25 Februari 2021, 11:57 WIB
Produksi Puluhan Juta Masker Gratis, Kementerian Perindustrian: Ini Akan Bantu Mendorong Produktivitas IKM
Produksi Puluhan Juta Masker Gratis, Kementerian Perindustrian: Ini Akan Bantu Mendorong Produktivitas IKM /kemenperin.go.id

KABAR BESUKI - Agus Gumiwang Kartasasmita selaku menjabat sebagai Menteri Perindustrian menyebutkan, produksi 35 juta masker kain gratis untuk disalurkan kepada TNI / Polri agar masyarakat dapat mendorong produktivitas industri kecil dan menengah (IKM) dan industri besar di tengah pandemi COVID-19.

Masker kain ini berasal dari produksi industri tekstil dalam negeri skala besar dan IKM yang telah lolos uji standar masker kain. 

Mengapa dukungan ini penting, karena menurut data kami, industri tekstil dan pakaian jadi merupakan sektor yang mengalami tekanan tinggi.

Baca Juga: Miris! Ternyata Ini Penyebab Utama Pemanasan Global, Salah Satunya Bertani

Menperin mengatakan pada 2020, industri tekstil dan pakaian jadi tumbuh minus 8,8 persen. 

Tak hanya itu, ekspor industri ini juga turun hingga 17 persen dengan pengurangan tenaga kerja sebesar 13 persen.

Untuk itu, Kementerian Perindustrian memenuhi komitmennya untuk memaksimalkan anggaran pengelolaan COVID-19, dalam bentuk distribusi gratis masker kain.

“Oleh karena itu, kami berharap dan yakin dengan inisiatif ini, industri tekstil dan pakaian jadi dapat terbantu, terutama dari sisi demand,” kata Agus.

Serah terima pada hari Rabu adalah langkah pertama dari total 35 juta masker yang diharapkan selesai pada pertengahan Maret 2021.

Halaman:

Editor: Yayang Hardita

Sumber: Antaranews.com


Tags

Terkini

x