Oscar 2021 Digelar Secara Intim Tanpa Zoom & Terbatas, Namun Tetap Dipermasalahkan Karena Alasan Ini

- 25 Maret 2021, 08:39 WIB
Bob Mackie dan 8 piala Oscar/instagram @theacademy
Bob Mackie dan 8 piala Oscar/instagram @theacademy //Galang/

KABAR BESUKI – Academy Awards atau populer disebut Oscar, periode 2021 ini akan diadakan tanpa Zoom meskipun di tengah pandemi Covid-19. Akan diadakan pada bulan depan, tamu yang hadir akan dibatasi hanya untuk nomine, presenter, dan tamu mereka.

Acara penghargaan tertinggi untuk industri film itu akan diadakan di Union Station di Downtown Los Angeles, dan Dolby Theatre di Hollywood.

Secara protokol, semua orang akan dites, dan akan ada tim keamanan Cvid-19 di lokasi sepanjang acara pada 25 April mendatang.

Baca Juga: Jelang Musim Kompetisi MotoGP 2021, Lembaran Baru The Doctor dan Kembalinya Marquez Patut Disoroti

“Tidak akan ada opsi Zoom untuk acara ini,” kata produser Steven Soderbergh, Jesse Collins, dan Stacey Sher dalam catatan yang diberikan kepada lebih dari 200 nomine Oscar 2021.

“Kami akan mengadakan acara yang aman dan MENYENANGKAN untuk kalian semua secara langsung, juga untuk jutaan penggemar film di seluruh dunia, dan kami merasa virtua akan mengurangi usaha tersebut,” kata produser.

Rencana dari pihak Oscar 2021 akan mengumpulkan para nomine dan tamu di Union Station, sementara elemen acara lain akan dihelat di dalam Dolby Theatre yang terpisah sejauh 12,9 km.

Namun, acara yang sudah sedemikian rupa dirancang oleh pihak penyelenggara tetap saja menuai permasalahan.

Baca Juga: Gara-Gara Hal Ini, Tempat Umum di Meami Beach Diberlakukan Jam Malam

Halaman:

Editor: Ayu Nida LF

Sumber: ANTARA


Tags

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah