Sebagian Kota Indonesia Diperkirakan Hujan Mulai Siang Waspada Hujan Disertai Petir, Ini Daftar Wilayahnya

- 9 April 2021, 09:06 WIB
Peta Prakiraan Hujan BMKG/bmkg
Peta Prakiraan Hujan BMKG/bmkg /

KABAR BESUKI - Menurut himbauan dan prakiraan cuaca yang dirilis oleh Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), beberapa kota di Indonesia diperkirakan akan turun hujan mulai siang hari.

Warga juga perlu waspadai hujan lebat disertai petir atau angin kencang yang mana seharusnya akan turun di kota Bengkulu pada siang hari.

Selain itu, untuk Kota Kupang diperkirakan akan mengalami hujan sedang.

Sedangkan hujan ringan pada siang hari akan turun di kota Banda Aceh, Yogyakarta, Gorontalo, Jambi, Tanjung Pinang, Bandar Lampung, Ambon, Mataram, Manokwari, Makassar, Kendari dan Manado.

Baca Juga: Menurut Penelitian: Beginilah Cara Terbaik untuk Berkomunikasi dengan Kucing

Sebagian besar waktu malam hari akan berawan hingga berawan. Namun, hujan akan turun di kota Bengkulu, Semarang, Palangkaraya Tarakan, Bandar Lampung, dan Medan.

Kemudian, pada dini hari diperkirakan akan turun hujan di Gorontalo, Semarang, Palembang, dan Palangkaraya. Sisa hari akan berawan hingga berawan.

Sementara itu, cuaca cerah akan terjadi di kota Jayapura pada siang hari, dan waspadai kabut di Samarinda pada dini hari.

Tidak hanya itu, BMKG juga memprediksikan sebagian besar cuaca di DKI Jakarta pada Jumat ini cerah dan berawan, namun dengan potensi hujan disertai petir di selatan Jakarta dan timur Jakarta pada siang dan sore.

Halaman:

Editor: Ayu Nida LF

Sumber: ANTARA


Tags

Terkini

x