Pelantikan Ketua TP PKK Kabupaten Banyuwangi, Budi Sayekti Sugirah Resmi Gantikan Ipuk Fiestiandani

- 9 April 2021, 15:53 WIB
ipuk F
ipuk F /Foto/Ist/Portal Surabaya

KABAR BESUKI - Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani Azwar Anas resmi melantik Budi Sayekti Sugirah, sebagai Ketua TP PKK Kabupaten Banyuwangi. Bersama Budi Sayekti, dilantik pula seluruh pengurus TP PKK Kabupaten, Jumat, 8 April 2021 di Pendopo kabupaten. 

Kepada pengurus terpilih, Ipuk menyampaikan harapannya agar TP PKK menjadi mitra pemerintah dalam mempercepat pelaksanaan program-program pembangunan. 

Saat ini, kata Ipuk, banyak-banyak program pemerintah yang bisa dikolaborasikan dengan PKK. Salah satunya, pemkab sedang fokus untuk peningkatan kelas usaha para pelaku usaha mikro. Salah satunya program bantuan alat produktif dan pelatihan lanjutan bagi pengusaha kecil. 

Baca Juga: Jadwal Liga Italia Giornata 30 Live di Bein Sports, Ada Grande Partita Parma vs Milan

Baca Juga: Jadwal Bundesliga Pekan ke-28 Live di NET TV dan Mola TV, Ada Bayern Munchen vs Union Berlin

"PKK bisa turun terjun langsung. Bergandengan tangan dengan pemkab, sisir mereka yang berpotensi usahanya naik, lalu apa yang dibutuhkan mereka. PKK juga bisa menjadi mentor bagi mereka," kata Ipuk.

Selain meminta agar tak lupa mengingatkan warga untuk tidak kendor menerapkan protokol kesehatan, sebab covid 19 belum berakhir, Ipuk juga mengingatkan agar setiap program yang dijalankan, harus ada keberlanjutannya.
 
"Jangan sampai suatu program selesai, kemudian tidak ada tindak lanjut. Harus ada output dan outcomenya. Keluarga-keluarga di Banyuwangi harus diberdayakan. PKK bisa masuk ke semua sektor. Masalah pangan, perumahan, pendidikan, kesehatan, religi. Teruslah berinovasi, dan libatkan anak-anak muda dalam program yang dibuat demi regenerasi," kata Ipuk.

Sementara itu, Ketua TP PKK Banyuwangi, Budi Sayekti mengatakan, pihaknya akan akan terus bersinergi dengan pemerintah. Selain itu, pihaknya juga akan meneruskan program-program terdahulu, seperti pendataan Dasa Wisma. 

Baca Juga: Jadwal Liga Inggris Pekan ke-31 Live di NET TV dan Mola TV, Termasuk Crystal Palace vs Chelsea

Halaman:

Editor: Yayang Hardita

Sumber: banyuwangikab.go.id


Tags

Terkini

x