Setelah Diberi Kelonggaran Gubernur, Pesantren Tebuireng Jombang Sewa 40 Bus untuk Mudik Ribuan Santrinya

- 29 April 2021, 17:08 WIB
Foto kegiatan santri Pondok Pesantren Tebuireng Jombang/Instagram.com/@tebuireng.online
Foto kegiatan santri Pondok Pesantren Tebuireng Jombang/Instagram.com/@tebuireng.online //Aini/

KABAR BESUKI – Setelah beberapa waktu lalu, Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa menyatakan memberikan kelonggaran bagi santri pondok pesantren untuk pulang ke rumahnya masing- masing selama Lebaran.

“Para santri saat ini sudah libur, tidak ada pelajaran di pondok, untuk kepulangannya akan kami koordinasikan juga dengan aparat kepolisian karena saat ini sudah mulai ada penjagaan di sejumlah daerah,” ujar Khofifah, yang dikutip dari Antara.

Terkait kelonggaran tersebut, Pondok Pesantren Tebuireng, Kabupaten Jombang, Rabu, 28 April 2021 berinisiatif untuk memulangkan ribuan santri dengan sistem rombongan menggunakan angkutan yang telah disiapkan sehingga santri tetap terjaga, terlebih lagi saat ini masih pandemi COVID-19.

Baca Juga: Manfaatkan Larangan Mudik, Sejumlah Sopir Travel Gelap Sengaja Naikkan Tarif

Pengasuh Pesantren Tebuireng Kabupaten Jombang K.H. Abdul Hakim Mahfud meminta pada para santri untuk tetap menjaga nilai kesantriannya saat berada di rumah.

"Ketika kalian semua sudah berada di rumah, tolong nilai-nilai kesantriannya tetap dijaga, seperti salat jamaah, mengaji Al-Qur'an, dan lainnya," kata Gus Kikin, sapaan akrabnya, memberikan wejangan kepada santrinya.

Sementara itu, Nyai Hj. Laily, juga menyampaikan permohonan maaf kepada para santri, karena aktivitas yang cukup ketat diterapkan. Hal itu dilakukan mengingat saat ini masih pandemi COVID-19.

Baca Juga: Bukti Penelitian: Wanita Ternyata Lebih Rentan Tertarik dengan Pria Psikopat

"Saya ingin meminta maaf kepada kalian semua, santri-santri Pesantren Tebuireng, karena selama di pesantren semua tidak diperkenankan untuk keluar pondok maupun bertemu dengan orang-orang yang berada di luar pesantren. Dan kami juga meminta maaf bila selama pandemi ini, kegiatan belajar mengajar kalian di kelas sedikit terganggu," kata istri Gus Kikin tersebut.

Halaman:

Editor: Ayu Nida LF

Sumber: ANTARA


Tags

Terkini

x