Awas! Polusi Udara Ternyata Bisa Menurunkan Tingkat Kecerdasan Otak

- 3 Mei 2021, 20:01 WIB
ilustrasi foto polusi udara/
ilustrasi foto polusi udara/ /Diana A/Pexels -Pixabay

KABAR BESUKI – Polusi udara merupakan salah satu permasalahan yang membuat kualitas udara menjadi tidak sehat. Polusi ini juga dapat membahayakan saluran pernapasan.

Polusi udara ini umumnya terjadi karena asap kendaraaan bermotor, atau pabrik. Menghirup udara yang tercemar ini akan mengakibatkan berbagai masalah kesehatan seperti gangguan pernapasan hingga sesak.

Tidak hanya berdampak buruk bagi kesehatan, polusi udara ternyata juga bisa memberikan dampak pada kemampuan kognitif atau menurunkan kecerdasan seseorang.

Baca Juga: Putus Asa Dagangan Tak Laku, Seorang Wanita Ini Bahkan Buang Jualannya ke Tengah Jalan!

Hal ini diungkap dalam sebuah penelitian yang menemukan bahwa, polusi udara tidak hanya berbahaya bagi kesehatan saja, melainkan mampu menyebabkan menurunnya kemampuan kognitif seseorang.

Dilansir Kabar Besuki  dari Independent.co.uk, sebuah penelitian yang diterbitkan dalam Prosiding National Academy of Sciences, mengatakan bahwa, menghirup udara yang tercemar bisa menyebabkan penurunan tajam pada nilai tes untuk bahasa dan matematika.

Bahkan, hasil rata-rata udara beracun bisa disamakan dengan kehilangan pendidikan selama setahun.

Penelitian tersebut melibatkan 20 ribu partisipan di segala usia yang dianalisis tes verbal dan matematika. Hasil dari penelitian tersebut menunjukkan bahwa, paparan terlalu lama terhadap udara buruk dapat menyebabkan degradasi kognisi yang memburuk seiring bertambahnya usia.

Baca Juga: Studi Mengungkap, Ibu yang Melahirkan Anak Kembar Ternyata Bisa Lebih Panjang Umur

Halaman:

Editor: Yayang Hardita

Sumber: independent.co.uk


Tags

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x