Trailer Venom: Let There Be Carnage Tunjukkan Penampilan Perdana Woody Harrelson Sebagai Penjahat Utama

- 11 Mei 2021, 09:14 WIB
Foto: Poster Venom: Let There Be Carnage
Foto: Poster Venom: Let There Be Carnage /@venommovie/Instagram

KABAR BESUKI - Sony akhirnya merilis trailer film Venom: Let There Be Carnage yang telah ditunggu oleh jutaan penggemar komik Marvel.

Trailer berdurasi 2:43 menit tersebut diunggah oleh Sony Pictures Entertainment pada 10 mei 2021.

Film ini merupakan sekuel dari film pertamanya, Venom yang dirilis pada 2018 lalu.

Baca Juga: 3 Alasan Pria Lebih Rentan Mengalami Depresi Dibandingkan Wanita, Salah Satunya Tingginya Beban Tanggung Jawab

Venom sendiri adalah sebuah film anti hero mengenai symbiote alien yang menjangkiti seorang jurnalis.

Anti hero sendiri memiliki arti sebuah karakter yang tidak jahat namun juga tidak penuh kebajikan layaknya superhero.

Venom: Let There Be Carnage disutradarai oleh Andy  Serkis yang juga merupakan aktor Hollywood senior yang berperan sebagai Gollum di trilogy The Lord of the Rings.

Serkis sendiri sebelumnya telah menjanjikan jika film ini akan lebih brutal daripada film sebelumnya.

Baca Juga: Meninggal Karena Penyakit Diabetes, Opie Kumis Bongkar Kebiasaan Buruk Sapri di Lokasi Syuting

Halaman:

Editor: Yayang Hardita

Sumber: Channel YouTube Sony Pictures Entertainment


Tags

Terkini

x