Munculkan Mode Menghancurkan Kabah, Game Online Fortnite Dikecam

- 5 Juli 2021, 17:24 WIB
tangkap layar fortnite/
tangkap layar fortnite/ /Digirambo Rambo/YouTube

KABAR BESUKI – Aplikasi Game online Fortnite baru-baru ini menuai kecaman dari masyarakat dunia.

Pasalnya game yang dirilis pada Juli 2017 tersebut dinilai menghina umat islam dengan adanya mode dalam game tersebut yang mengharuskan pemain untuk menghancurkan bangunan mirip Ka'bah untuk menyelesaikan misi.

Sebagaimana diketahui Ka'bah merupakan kiblat bagi umat Islam diseluruh dunia dan harus dijaga dengan baik.

Baca Juga: Olahraga Ternyata Bisa Membuat Otak Jadi Lebih Pintar, Jangan Malas!

Pusat Fatwa Elektronik Universitas Al-Azhar Kairo Mesir merilis peringatan keras kepada umat muslim di seluruh dunia agar tidak memainkan game yang didesain oleh Darren Sugg ini.

Larangan ini karena dapat mempengaruhi kepercayaan dan harga diri orang muda serta meremehkan kesucian tempat ibadah.

"Ini mempengaruhi kepercayaan dan harga diri orang muda dan meremehkan pentingnya kesucian bagi mereka. Oleh karena itu, Al-Azhar International Center tersebut mengulangi larangan semua permainan elektronik yang mendorong kekerasan atau berisi ide-ide palsu yang mendistorsi iman atau menunjukkan penghinaan terhadap keyakinan agama." Kata Fatwa Elektronik Universitas Al-Azhar Kairo Mesir.

Baca Juga: Tabungan ‘Meledak’ dengan 5 Tips Ini, Nomor Terakhir Sering Dianggap Sepele

Lembaga tersebut juga selalu memperingatkan terhadap permainan elektronik yang menyita dan mengalihkan tugas utama anak muda untuk menuntut ilmu.

Halaman:

Editor: Ayu Nida LF

Sumber: Middle East Monitor


Tags

Terkini