Setelah Vaksin Covid-19 Seorang Pemuda Terkena Serangan Jantung

- 7 Juli 2021, 17:40 WIB
ilustrasi Setelah Vaksin Covid-19 Seorang Pemuda Terkena Serangan Jantung
ilustrasi Setelah Vaksin Covid-19 Seorang Pemuda Terkena Serangan Jantung /Luan Hunt/Pixabay

KABAR BESUKI – Seorang pemuda di Singapura berusia 16 tahun mengalami serangan jantung setelah sesi angkat besi di pusat kebugaran atau gym, setelah sebelumnya juga melaksanakan vaksin Covid-19 dosis pertama.

Salah satu faktor yang diselidiki oleh pihak setempat adalah Vaksin Covid-19 yang telah ia dapatkan, tetapi ada kemungkinan penyebab lain dan juga sedang diselidiki.

Pemuda itu telah mengangkat beban yang hampir dua kali berat tubuhnya, dan cukup luar biasa untuk anak seusianya.

Baca Juga: Bansos RP300 Ribu dan Tambahan Beras Siap Disalurkan Saat PPKM Darurat Jawa Bali

"Aktivitas yang cukup luar biasa untuk dilakukan di gym", kata direktur layanan medis Singapura Kenneth Mak, Rabu 7 Juli 2021 dilansir Kabar Besuki dari Straitstimes.

Professor Mak mengatakan bahwa Anak laki-laki itu juga telah mengkonsumsi beberapa suplemen. Penyelidikan masih berlangsung untuk menentukan penyebab serangan jantung.

“Para dokter spesialis di rumah sakit ini menyelidiki terhadap berbagai kemungkinan, dan memang salah satu kemungkinannya adalah karena peradangan pada otot jantung,” kata Prof Mak.

"Itu mungkin terkait dengan vaksinasi, tetapi ini adalah salah satu dari beberapa kemungkinan yang mereka selidiki," imbuhnya.

Saat ini sedang dilakukan pemeriksaan terhadap suplemen yang didapatkan dari pemuda tersebut, untuk menentukan penyebab serangan jantung.

Halaman:

Editor: Yayang Hardita

Sumber: Straits Times


Tags

Terkini

x