Sujiwo Tedjo Kritik Permintaan Maaf Luhut Kepada Rakyat: Yang Total, Jangan Setengah-setengah

- 19 Juli 2021, 18:07 WIB
Sujiwo Tedjo Kritik Permintaan Maaf Luhut Kepada Rakyat: yang Total, Jangan Setengah-setengah
Sujiwo Tedjo Kritik Permintaan Maaf Luhut Kepada Rakyat: yang Total, Jangan Setengah-setengah /Instagram @president_jancukers

KABAR BESUKI – Budayawan Sujiwo Tedjo memberikan tanggapannya mengenai pernyataan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Panjaitan yang menyampaikan permintaan maaf kepada rakyat.

Luhut menyampaikan permintaan maaf  lantaran pemberlakuan PPKM Darurat di Jawa-Bali dalam menangani kasus Covid-19 masih belum berjalan optimal.

Permintaan maaf tersebut disampaikan langsung oleh Luhut dalam konferensi pers virtual yang diunggah di kanal Youtube Kemenko Bidang Kemaritiman dan Investasi RI.

Baca Juga: Jelang Idul Adha, Atta Halilintar Siapkan Sapi Seberat 1,4 Ton dan 23 Kambing untuk Kurban

“Dari lubuk hati yang paling dalam saya ingin meminta maaf kepada seluruh rakyat Indonesia jika dalam PPKM Darurat ini belum optimal,” ungkap Luhut.

Permintaan maaf Luhut tersebut ternyata juga mendapat respon dari seorang budayawan Indonesia, Sujiwo Tedjo. Melalui cuitannya di Twitter, Sujiwo Tedjo mengaku salut atas permintaan maaf yang disampaikan oleh Luhut.

“Salut. Pak Luhut sudah minta maaf,” tulis Sujiwo Tedjo dalam cuitannya di Twitter.

Meski begitu, Sujiwo Tedjo juga memberikan kritikannya terkait permintaan maaf yang diucapkan oleh Luhut kepada rakyat terkait pemberlakukan PPKM Darurat.

Baca Juga: Arya Saloka Dituduh Melanggar Protokol Kesehatan, Bakar-bakaran dengan Tetangga yang Positif Covid-19

Halaman:

Editor: Yayang Hardita

Sumber: Twitter @sujiwotedjo


Tags

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x