Yayasan Terbengkalai Usai Ditinggal Tuti Suhartini dan Amelia Mustika Ratu, Gerbang Utama Dikunci

- 18 Oktober 2021, 18:00 WIB
Yayasan Terbengkalai Usai Ditinggal Tuti Suhartini dan Amelia Mustika Ratu, Gerbang Utama Dikunci
Yayasan Terbengkalai Usai Ditinggal Tuti Suhartini dan Amelia Mustika Ratu, Gerbang Utama Dikunci /MISTERI MBAK SUCI/Tangkapan layar/Youtube/

KABAR BESUKI - Yayasan Bina Prestasi Nasional yang dikelola oleh keluarga Tuti dan Amel kini nampak tak ada yang merawatnya. Hingga sampai saat ini sekolah tersebut belum terlihat beraktivitas.
 
Padahal di beberapa sekolah di Indonesia sudah melakukan pembelajaran tatap muka.
 
Mungkin dikarenakan pemilik dan pengurusnya sedang berduka dan sudah tidak ada lagi yang mengatur, membuat  sekolah tersebut belum beraktivitas.
 
 
Seperti diketahui, Tuti dan Amel merupakan salah satu pengurus di yayasan yang diketuai oleh Yoris tersebut.
 
Seperti dilansir Kabar Besuki dari Youtube MISTERI MBAK SUCI, terlihat sunyi sepi tanpa lalu lalang pelajar dan guru-guru yang mengajar, bahkan gerbang masuk terkunci rapat.
 
Nampak sebagian gedung dan halaman belakang sekolah ditumbuhi tanaman liar yang merambat.
 
Masih belum diketahui sampai berapa lama yayasan tersebut vakum, memang Yoris sempat mengatakan bahwa yayasan tersebut vakum dahulu sampai masalah ini selesai dan terpecahkan.
 
 
Yayasan yang didirikan oleh Yosef tersebut, sebelum Amel dan Tuti meninggal merekalah yang mengurus dan menata keuangan di yayasan tersebut.
 
Amel yang merupakan bendahara dari yayasan tersebut kini sudah tiada dan rumah yang menjadi TKP tersebut merupakan kantor dari yayasan yang diurus mereka berdua.
 
Seperti diketahui, Amel dan Tuti ditemukan meninggal di dalam bagasi mobil Alphard miliknya.
 
 
Hingga sampai saat ini pihak penyidik dari kepolisian masih berusaha menemukan dan mengungkap pelaku yang dengan keji membunuh keduanya.
 
Puluhan saksi sudah diperiksa, barang-barang bukti sudah dikumpulkan guna mengumpulkan data untuk mengungkap sosok pembunuh Tuti dan Amel.***

Editor: Yayang Hardita

Sumber: YouTube MISTERI MBAK SUCI


Tags

Terkait

Terkini

x