Jokowi 'Kabur' ke Banjarmasin Saat BEM SI Melakukan Aksi Demo, Rocky Gerung: Ada 'Tuyul' di Istana

- 22 Oktober 2021, 15:36 WIB
Jokowi 'Kabur' ke Banjarmasin Saat BEM SI Melakukan Aksi Demo, Rocky Gerung: Ada 'Tuyul' di Istana
Jokowi 'Kabur' ke Banjarmasin Saat BEM SI Melakukan Aksi Demo, Rocky Gerung: Ada 'Tuyul' di Istana /Foto: setkab.go.id/

KABAR BESUKI - Pengamat politik Rocky Gerung menyebut ada 'tuyul' di sekitar Istana ketika Jokowi 'kabur' ke Banjarmasin saat BEM SI melakukan aksi demo.

Rocky Gerung menyebut ada 'tuyul' di sekitar Istana karena Jokowi kerap 'kabur' saat BEM SI atau perwakilan mahasiswa melakukan aksi demo di depan Istana.

Rocky Gerung mengeluarkan pernyataan tersebut untuk menanggapi beredarnya meme aksi demo mahasiswa untuk menolak revisi UU KPK pada tahun 2019 lalu dengan narasi yang menyebut agar Jokowi melakukan kerja nyata tanpa harus menunggu desakan publik layaknya seorang 'tuyul'.

"Ya, mau meme atau mural itu tetap itu poin yang hendak diucapkan oleh publik melalui mahasiswa bahwa ada 'tuyul' di Istana tuh, dan 'tuyul'-nya bisa gentayangan sampai ke Banjarmasin kemarin," kata Rocky Gerung sebagaimana dikutip Kabar Besuki dari kanal YouTube Rocky Gerung Official pada Jumat, 22 Oktober 2021.

Baca Juga: Rocky Gerung Sebut Presiden Jokowi 'Ugal-ugalan' Layaknya Sopir Angkot yang Dipaksa Mengemudi Bus Antar Kota

Rocky Gerung mengaku bersyukur ketika demo yang digelar BEM SI di depan Istana tak diwarnai aksi kericuhan, bahkan disambut oleh Moeldoko yang mewakili Jokowi.

Dia menyebut, Moeldoko akan aman dari ancaman reshuffle karena telah mengeluarkan pernyataan yang bersifat memuja-muji Jokowi saat menemui demonstran dari BEM SI.

"Dengan kalimat itu Moeldoko aman, nggak akan di-reshuffle. Kira-kira begitu kan intinya? Jadi mesti puja-puji dulu," ujarnya.

Meski demikian, Rocky Gerung menilai BEM SI akan memasang kuda-kuda karena tak ingin Moeldoko mengambil alih kontrol terhadap aksi demo.

Halaman:

Editor: Rizqi Arie Harnoko

Sumber: YouTube Rocky Gerung Official


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x