Soal Video Pemanggilan Arwah Vanessa Angel, Ustadz Abdul Somad: Kalau Betul Bisa, Coba Panggil Ruh Nabi Isa

- 9 November 2021, 19:00 WIB
Soal Video Pemanggilan Arwah Vanessa Angel, Ustadz Abdul Somad: Kalau Betul Bisa, Coba Panggil Ruh Nabi Isa
Soal Video Pemanggilan Arwah Vanessa Angel, Ustadz Abdul Somad: Kalau Betul Bisa, Coba Panggil Ruh Nabi Isa /Tangkapan layar Youtube Ustadz Abdul Somad Official.

KABAR BESUKI – Ustadz Abdul Somad mengomentari kontroversi soal video pemanggilan arwah mendiang Vanessa Angel.

Dunia hiburan tak habis-habis berduka, publik geram dengan ulah para influencer yang membuat video tentang pemanggilan Vanessa Angel.

Bahkan belakangan ini banyak yang mengecam soal beredarnya YouTuber yang mengaku bisa memanggil arwah orang meninggal.

Baca Juga: Seorang Adik Tega ‘Mencangkul’ Kepala Sang Kakak Secara Sadis, Ternyata Berawal Begini

Soal video pemanggilan arwah mendiang Vanessa Angel, Ustadz Abdul Somad sendiri sempat memberikan ceramah tentangnya.

Ustadz Abdul Somad mengatakan bahwa ruh yang sejati adalah kekuatan Tuhan dan tidak dapat dipanggil oleh manusia.

Tak hanya itu, Ustadz Abdul Somad juga memaparkan kisah Syekh Muhammad Abdul yang pernah mengunjungi sebuah tempat pengajian di Prancis.

Baca Juga: Jadwal Lengkap Fase Grup AFF Suzuki Cup 2020 Live di RCTI dan Champions TV, Dukung Indonesia Rebut Gelar Juara

Dilansir Kabar Besuki dari YouTube Ustadz Lovers, menurutnya, Syekh Muhammad Abdul ingin menantang pemanggil untuk membawa ruh Nabi Isa.

“Ruh itu kuasa Allah SWT, jadi bohong besar orang yang bisa memanggil ruh. Di Paris waktu itu masih ada orang memanggil ruh. Jadi kebetulan Syekh Muhammad Abdul ikut acara itu. Dia ikut pengen nantang mereka. Kata dia, kalau betul kalian bisa, coba panggil ruh Nabi Isa,” tutur Ustadz Abdul Somad.

Baca Juga: Polisi Berhasil Amankan 5.200 Gram Sabu dalam Operasi Nila Jaya

Diceritakan rupanya sang pemanggil arwah mengaku tidak bisa membawa arwah Nabi Isa.

Menurut Ustadz Abdul Somad, zat yang masih ada di dunia dan tampak seperti manusia setelah mati adalah qarin.

“Dari sebab itu maka ruh itu urusan Allah, bukan kuasa kita,” tegasnya.***

Editor: Aliefia Rizky Nanda Herita

Sumber: YouTube Ustadz Lovers


Tags

Terkait

Terkini