Gatot Nurmantyo Sebut Demokrasi dan Ekonomi Indonesia Bobrok Karena Pemimpin Langgar Konstitusi dan Etika

- 15 Desember 2021, 07:45 WIB
Gatot Nurmantyo Sebut Demokrasi dan Ekonomi Indonesia Bobrok Karena Pemimpin Langgar Konstitusi dan Etika.
Gatot Nurmantyo Sebut Demokrasi dan Ekonomi Indonesia Bobrok Karena Pemimpin Langgar Konstitusi dan Etika. /Instagram.com/@nurmantyo_gatot

KABAR BESUKI - Mantan Panglima TNI sekaligus Presidium KAMI Gatot Nurmantyo membeberkan penyebab utama demokrasi dan ekonomi Indonesia yang semakin bobrok.

Gatot Nurmantyo menyampaikan bahwa demokrasi di Indonesia semakin bobrok jika ditinjau dari berbagai aspek.

Gatot Nurmantyo membeberkan bahwa aspek hak asasi manusia, keterbukaan, dan kebebasan berpendapat di internet menjadi tiga aspek utama yang menyebabkan demokrasi di Indonesia bobrok.

"Saya pernah menyampaikan bahwa demokrasi kita ini ditinjau dari segi hak asasi manusia nilai rapornya merah, segi keterbukaan rapornya merah, segi kebebasan internet rapornya merah," kata Gatot Nurmantyo sebagaimana dikutip Kabar Besuki dari kanal YouTube BANG EDY CHANNEL pada Rabu, 15 Desember 2021.

Baca Juga: Rocky Gerung Sebut Pemilu Bisa Dipercepat Jika Deklarasi Bersatunya Poros Gatot Nurmantyo dan HRS Diumumkan

Gatot Nurmantyo juga menyinggung bobroknya sektor ekonomi Indonesia yang disebabkan oleh gagalnya pemerintah dalam mengentaskan kemiskinan.

Dia juga menyebut, ekonomi Indonesia semakin bobrok yang ditandai dengan meningkatnya angka kesenjangan sosial.

"Harusnya mengentaskan kemiskinan jadi makin miskin, kesenjangan sosial makin luas," ujarnya.

Selain itu, dia menyebut Indonesia saat ini masih terlilit hutang dengan jumlah yang tak main-main, bahkan juga dapat menjadi beban bagi generasi-generasi selanjutnya.

Halaman:

Editor: Rizqi Arie Harnoko

Sumber: YouTube BANG EDY CHANNEL


Tags

Terkait

Terkini

x