Kandang Hangus Terbakar di Pengadegan, 4500 Ekor Ayam Mati Terpanggang

- 6 Januari 2022, 13:15 WIB
ilustrasi Ribuan ayam mati karena Kandang ayam terbakar di Pengadegan.
ilustrasi Ribuan ayam mati karena Kandang ayam terbakar di Pengadegan. //Unsplash/William Moreland/

KABAR BESUKI – Ribuan ayam dilaporkan mati terpanggang setelah sebuah kandang ayam terbakar hebat.

Kebakaran tersebut terjadi di sebuah kandang di peternakan ayam Desa Tumanggal, Kecamatan Pengadegan, Kabupaten Purbalingga, pada Selasa, 4 Januari 2022 malam hari.

Kapolsek Pengadegan AKP Susilo menjelaskan bahwa kebakaran menimpa kandang ayam milik Madyono (60) warga Desa Tumanggal.

Ia juga menyebutkan, lanjut Susilo, peristiwa tersebut terjadi sekitar jam 19.00 WIB malam hari dan tidak menyebabkan korban jiwa.

Selain itu, kandang yang terbakar berukuran 9x60 meter dan menewaskan 4500 ekor ayam yang masih berusia 15 hari.

Baca Juga: UPDATE Harga Cabai Rawit dan Bawang Merah Terbaru Hari Ini 6 Januari 2022 di Jawa Timur

“Tidak ada korban jiwa akibat kebakaran tersebut. Namun kandang berukuran 9×60 meter ludes terbakar berikut 4500 ekor ayam berusia 15 hari yang ada di dalamnya,” tutur Susilo, dikutip Kabar Besuki dari Tribrata News Jateng.

Kapolsek juga menjelaskan, kebakaran tersebut pertama kali diketahui oleh seorang saksi yakni Muharjo (56), seorang warga pemilik kandang di samping kandang milik korban (Madyono).

Saksi kemudian berteriak meminta tolong dan bersama warga berusaha memadamkan api dengan alat seadanya.

Halaman:

Editor: Ayu Nida LF

Sumber: Tribata News Jawa Tengah


Tags

Terkait

Terkini

x