Ubedillah Badrun Dituding Jadi ‘Kacung’ PKS Usai Laporkan Anak Jokowi ke KPK: Ini Nggak Ada Urusan Sama Politi

- 14 Januari 2022, 14:00 WIB
 ubedillah badrun dituding simpatisan PKS usai laporan anak presiden ke kpk.
ubedillah badrun dituding simpatisan PKS usai laporan anak presiden ke kpk. /tangkapan layar Youtube realita tv/

KABAR BESUKI –  Dosen Universitas Negeri Jakarta (UNJ) yang juga merupakan aktivis ’98, Ubedillah Badrun saat ini tengah jadi sorotan publik usai nekat melaporkan dua anak Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Sebagaimana diketahui, Ubedillah Badrun melaporkan Gibran Rakabuming Raka dan Kaesang Pangarep ke KPK terkait adanya dugaan pencucian uang serta korupsi, kolusi dan nepotisme (KKN).

Usai melaporkan dua anak Presiden Jokowi ke KPK, Ubedillah Badrun mengaku bahwa dirinya mendapat ancaman dari banyak pihak.

Selain itu, banyak orang yang menuding bahwa Ubedillah Badrun adalah simpatisan dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS) yang saat ini menjadi partai oposisi pemerintah.

Baca Juga: Tanggapan Faisal Mengenai Hubungan Fuji dan Thoriq: Kalau Soal Jodoh, Bagi Saya Sih Ndak Milih-milih Banget

Ubedillah Badrun disebut-sebut menjadi simpatisan PKS sehingga membuatnya nekat melaporkan dua anak Presiden ke KPK dengan tujuan menjatuhkan citra Presiden Jokowi.

Menanggapi tudingan tersebut, Ubedillah Badrun dengan tegas mengatakan bahwa dirinya bukanlah orang partai politik.

“Orang mengatakan ini politis, mau pemilu dan Ubed itu ada kaitannya dengan partai, no nggak ada,” kata Ubedillah Badrun seperti dikutip Kabar Besuki dari Youtube Realita TV.

“Untuk apa coba, mengajukan sesuatu yang sangat sensitif, ini anak presiden loh, itu penuh risiko, ya kalau sesuatu yang penuh risiko, oh itu nekat banget, ya karena saya gak memihak ke politis,” sambungnya.

Halaman:

Editor: Ayu Nida LF

Sumber: YouTube Realita TV


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x