Permintaan Maaf Edy Mulyadi yang Diduga Menghina Kalimantan 'Tempat Jin Buang Anak': Saya Tetep Minta Maaf

- 26 Januari 2022, 10:39 WIB
Edy Mulyadi meminta maaf usai videonya viral.
Edy Mulyadi meminta maaf usai videonya viral. /BANG EDY CHANNEL/Tangkapan layar YuTube

KABAR BESUKI – Pernyataan Edy Mulyadi yang sempat jadi viral, karena diduga menghina pulau Kalimantan dengan sebutan 'tempat jin buang anak'.

Dikutip Kabar Besuki dari kanal YouTube Edy Mulyadi langsung, yang diunggah pada Senin, 24 Januari 2022 mengenai permohonan maaf kepada pihak yang merasa dirugikan.

Edy Mulyadi yang melakukan klarifikasi itu ditemani oleh beberapa orang di sebelahnya, seperti Sulaiman Halim (Tokoh Pemuda kalimantan), dan Dr. Muh. Uhaib As’ad, Msi (Dosen FISIP Univ. Islam Kalimantan).

Baca Juga: Wakil Rakyat Kalimantan Minta Jangan Ada Polemik dan Provokasi Apabila Kasus Edy Mulyadi Sampai Ke Meja Hijau

Edy yang mengenakan kaos polos berwarna kuning itu menjelaskan perihal kata-katanya yang dianggap mencemari nama baik pulau Kalimantan.

“Kita nih punya tempat bagus, mahal, di Jakarta. Lalu kita pindah ke tempat jin buang anak,” kata Edy dalam videonya tersebut.

“Di Jakarta, tempat jin buang anak, menggambarkan untuk tempat yang jauh. Jangankan kalimantan, mohon maaf ya. Monas itu pun dulu jadi tempat buang anak,” lanjut dalam penjelasan Edy dalam menjelaskan perkataannya yang viral.

Edy memberikan penjelasan, bahwa tempat jin buang anak hanya istilah untuk menggambarkan tempat atau lokasi yang jauh.

Baca Juga: Jerome Polin Minta Maaf Usai Dikritik Sean Gelael atas Kicauannya, Netizen: Padahal Dia Gasalah

Halaman:

Editor: Ayu Nida LF

Sumber: YouTube BANG EDY CHANNEL


Tags

Terkait

Terkini