Program JPS Penanggulangan Covid-19 Jadi Perhatian Pemkab Banyuwangi

- 21 Mei 2020, 23:18 WIB
/

Bupati Banyuwangi menambahkan, saat ini semua pemangku kebijakan sedang diuji kepemimpinannya.

“Semua pemimpin tengah diuji leadershipnya dalam menghadapi pandemi ini. Apakah kita sebagai pemimpin cuma bisa mengeluh atau berjuang mencari solusi? Leader yang baik tentu akan berpikir mencari solusi atas problem yang muncul,” tandas Anas.

Pertemuan tersebut ditutup dengan dialog antara bupati dengan para kepala desa. Rata-rata memiliki pertanyaan yang sama, di antaranya seputar warga yang sebelumnya telah terdata sebagai penerima bantuan, namun ternyata dia justru tidak menerima.

Anas menjelaskan, tentunya apabila ada penerima yang tidak sesuai, misal seseorang sekarang sudah keluar dari garis kemiskinan dan harusnya tidak boleh menerima lagi, kok tetap menerima.

Baca Juga: Cegah Covid-19, Pemerintahan Kota Kediri Rapid Test Massal Dua Titik

“Ya dia diwajibkan untuk mengembalikan bantuan yang bukan menjadi haknya itu. Dan bagi warga yang benar-benar membutuhkan, tapi belum tercatat, sembari menunggu revisi  data, dia bisa diupayakan untuk mendapatkan bantuan lewat program lainnya, misalnya program ASN Peduli,” tegasnya.***

Halaman:

Editor: Surya Eka Aditama


Tags

Terkini

x