6 Orang Reaktif, Rapid Test Pedagang dan Pengunjung Pasar Banyuwangi

- 23 Mei 2020, 16:44 WIB
Rapid test pedagang dan pengunjung pasar di Banyuwangi
Rapid test pedagang dan pengunjung pasar di Banyuwangi /

KABAR BESUKI - Screening Covid-19 melalui tehnis rapid test di pasar tradisional dan pusat belanja lebaran, Sabtu, 23 Mei 2020, membuahkan hasil. Sebanyak 6 orang reaktif usai di rapid test.

Dari hasil rapid test di sepuluh lokasi pusat keramaian, ditemukan 6 orang reaktif covid-19, yakni di pasar Banyuwangi kota, pasar Rogojampi dan di salah satu pusat perbelanjaan modern di Jajag.

Baca Juga: Penyebrangan Kapal Laut Pelabuhan Panarukan Gunakan Protokol Covid19

Juru bicara gugus tugas covid-19 Banyuwangi, dr.Widji Lestariono mengatakan, rapid test yang digelar untuk kedua kalinya ditempat umum sebagai upaya untuk memetakan sebaran virus covid-19 di Kabupaten Banyuwangi.

“ Semakin banyak sample rapid test yang kita ambil maka akan semakin mengetahui bagaimana kondisi sebenarnya sebaran covid-19 di Banyuwangi, “ ucap dr.Rio panggilan akrab Kadis Kesehatan Banyuwangi ini.

Rapid test yang digear untuk kedua kalinya ini menyasar 10 (sepuluh) titik lokasi yakni 3 (tiga) pasar tradisonal dan 7 (tujuh) pusat perbelanjaan modern. Dan masing-masing lokasi akan dimabil sample sebanyak 40 orang, baik pengunjung maupun pembeli secara acak.

Baca Juga: Tersangka Sultan Pedagang Petasan Dibekuk Satreskim Polres Bondowoso

“ dari sepuluh lokasi akan kita ambil sample rapid test sebanyak 400 orang, “ jelasnya.

Pemeriksaan rapid test sengaja menyasar tempat keramaian seperti pasar tradisional dan pusat perbelanjaan modern, karena tempat tersebut memiliki pesebaran potensi virus covid-19 yang cukup tinggi.

Halaman:

Editor: Choiri Kurnianto


Tags

Terkini

x