Anies Baswedan Laris Manis Dijodohkan dengan Beberapa Kandidat Pilpres 2024, Ini Kata Hersubeno Arief

- 3 Juni 2022, 14:21 WIB
Anies Baswedan Laris Manis Dijodohkan dengan Beberapa Kandidat Pilpres 2024.
Anies Baswedan Laris Manis Dijodohkan dengan Beberapa Kandidat Pilpres 2024. /Instagram/@aniesbaswedan/

Dia juga mengatakan bahwa, pilpres kali ini berbeda dengan 2019 karena nama Prabowo belum muncul untuk dipasangkan dengan Anies Baswedan.

"Sejauh ini belum muncul nama Anies dipasangkan dengan Prabowo, beda sekali dengan pilpres 2019 lalu ya, kan Prabowo waktu itu melamar Anies sampai tiga kali menjadi cawapres, tetapi Anies bertahan melanjutkan jabatannya sebagai Gubernur DKI," katanya.

Hersubeno juga menanggapi bahwa, hasil survei mengatakan Anies dianggap sebagai rival atau lawan dari Prabowo.

Baca Juga: Jadwal Film CGV Purwokerto Hari Ini Jumat 3 Juni 2022, Cek Jadwal Top Gun: Maverick dan The Doll 3

Dalam sebuah lembaga survei, justru Anies diposisikan sebagai kompetitor dan yang menarik lebih unggul dari Prabowo dan Ganjar.

Hersubeno juga menanggapi bahwa, Surya Paloh membantah membawa nama Anies kepada Jokowi untuk dipasangkan dengan Ganjar, tapi berbeda dengan petinggi Nasdem yang membenarkan pernyataan tersebut.

"Hal yang menarik adalah Surya Paloh membawa nama Anies untuk dipasangkan dengan Ganjar Pranowo, tetapi Surya Paloh menolak bahwa dia menyodorkan nama Anies berpasangan dengan Ganjar. Hal ini dibenarkan oleh petinggi Nasdem, dekat dengan Surya Paloh dia menyatakan bahwa sampai saat ini mempunyai sejumlah opsi Ganjar dan Anies adalah opsi terbaik," tuturnya.

Dia juga mengatakan bahwa, Jusuf Kalla juga memberikan nama Anies yang dipasangkan dengan Puan Maharani dengan alasan yang sama yaitu opsi terbaik.

"Begitu juga langkah kuda Jusuf Kalla, dia menyodorkan nama Anies berpasangan dengan Puan Maharani," tutupnya.***

Halaman:

Editor: Ayu Nida LF

Sumber: Youtube Hersubeno Point


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x