200 Vial Fomepizole Obat Untuk Gagal Ginjal Akut dari Singapura Didatangkan ke Indonesia

- 22 Oktober 2022, 08:39 WIB
ilustrasil obat gagal ginjal akut Fomepizole
ilustrasil obat gagal ginjal akut Fomepizole /stevepb/

KABAR BESUKI – Fomepizole menjadi solusi sebagai obat untuk pasien gagal ginjal akut pada anak-anak Indonesia.

Obat ini tidak tersedia di Indonesia, oleh sebab itu Kementerian kesehatan harus mendatangkan Fomepizole dari negara Singapura.

Setidaknya ada 200 vial Fomepizole yang didatangkan oleh Menteri Kesehatan untuk memulihkan kesehatan 69 pasien gangguan gagal ginjal akut progresif atipikal (Acute Kidney Injury/AKI).

“Obantnya memang di Indonesia tidak punya. Kemarin didatangkan dari Singapura. Saya baru kontak rekan saya Menteri Kesehatan Singapura dan Australia, karena yang paling dekat,” ungkap Mekes Budi Gunadi Sadikin.

Baca Juga: Link Live Streaming FP3 dan Kualifikasi MotoGP Malaysia 2022 di SPOTV Hari Ini Sabtu 22 Oktober 2022

Adapun 200 vial Fomepizole yang dipesan, diperuntukan bagi satu pasien per vial dengan dosis injeksi 1,5 gram atau per 1,5 ml.

“Satu orang satu vail, ada beberapa kali injeksi tapi bisa cukup satu vial. Supaya cepat kita datangkan dulu. Kalau ada, bisa didatangkan malam ini juga sehingga bisa segera didistribusikan ke rumah sakit,” imbuhnya.

Baca Juga: Penyakit Gagal Ginjal Akut Sudah Dapat Disembuhkan, Menkes: Sudah Ketemu Obatnya

Menkes Budi memastikan bahwa kasus gagal ginjal akut bagi pasien di Indonesia sudah bisa disembuhkan.

Halaman:

Editor: Raudatul Jannah

Sumber: ANTARA


Tags

Terkait

Terkini

x