COVID-19 Banyuwangi, Pasien 39 asal Siliragung Riwayat Perjalanan Lombok – Bali

- 15 Juli 2020, 06:35 WIB
Ilustrasi virus corona. (Getty Images/iStockphoto)
Ilustrasi virus corona. (Getty Images/iStockphoto) /

KABAR BESUKI - Dr. Widji Lestariono juru bicara Gugus Tugas Pencegahan COVID-19 Banyuwangi mengumumkan 1 kasus orang terkonfirmasi positif terinfeksi virus corona.

Saat ini, ada 39 kasus positif COVID-19 di Banyuwangi, di mana 23 di antaranya telah sembuh, 2 meninggal dunia dan 14 pasien dalam perawatan medis. Tingkat kesembuhan pasien COVID-19 di Banyuwangi sebesar 58,9 persen.

Dijelaskan, juru bicara yang akrab disapa dr. Rio ini, bahwa pasien nomor 39 ini adalah seorang perempuan 57 tahun asal Kecamatan Siliragung. Sehari-hari ia dikenal pedagang di Bali.

Baca Juga: Cegah Covid-19, Arumi Ajak Masyarakat Rajin Konsumsi Ikan

Hasil tracking sering perjalanan antar pulau ke wilayah Lombok – Nusa Tenggara Barang (NTB) dan pulau Bali.

“Dia sering melakukan perjalanan di wilayah Lombok dan Bali,”kata Juru Bicara dr. Rion dalam rilis update corona Banyuwangi, Selasa (14/7/2020).

Pasien nomor 39 ini, 26 Juni lalu, melakukan perjalanan dari Sumbawa ke Bali. Lalu pada 30 Juni, yang bersangkutan pulang ke Banyuwangi.

Baca Juga: Aparat Gabungan TNI / Polri Pasang Tanda Wajib Physical Distancing Di Trafic Light

Halaman:

Editor: Surya Eka Aditama


Tags

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x