Inter Milan Sukses Rebut Gelar Scudetto Serie A 2020-21, Akhiri Dominasi Juventus

- 3 Mei 2021, 00:05 WIB
Inter Milan Sukses Rebut Gelar Scudetto Serie A 2020-21, Akhiri Dominasi Juventus
Inter Milan Sukses Rebut Gelar Scudetto Serie A 2020-21, Akhiri Dominasi Juventus /Rizqi Arie Harnoko/Inter Milan

KABAR BESUKI - Inter Milan sukses rebut gelar scudetto Serie A 2020-21 setelah berhasil mengalahkan Crotone 0-2 pada Sabtu, 1 Mei 2021 dan mengoleksi sebanyak 82 poin dalam klasemen sementara.

Keberhasilan Inter Milan mengakhiri dominasi Juventus didukung oleh hasil akhir pertandingan antara Sassuolo vs Atalanta yang digelar Minggu, 2 Mei 2021 dengan skor imbang 1-1.

Ini merupakan gelar domestik ke-19 di ajang Serie A bagi Romelu Lukaku dan kawan-kawan setelah melalui perjuangan yang tidak mudah khususnya pada awal musim.

Baca Juga: Emak-Emak Pendukung Habib Rizieq Shihab Rela Wakafkan Nyawa Karena Surga Telah Menanti [CEK FAKTA]

Dilansir Kabar Besuki dari situs resmi Inter Milan, pihak klub memberikan pernyataan resminya bahwa prestasi yang baru saja diraihnya merupakan suatu kebanggaan tersendiri.

"Kami, ya betul, kami adalah juara Italia. Kami akhirnya dapat meneriakkannya, setelah memimpikannya, setelah memendamnya di lubuk hati kita, setelah menggenggamnya seperti mimpi berharga yang tak ingin kita sia-siakan," demikian bunyi pernyataan resmi klub dalam situs resmi Inter Milan pada Minggu, 2 Mei 2021.

Sebagai konsekuensinya, Inter Milan akan mengenakan lambang scudetto pada bagian dada jersey mereka untuk musim depan.

Baca Juga: Meski Sudah Divaksin, Sejumlah Perilaku Ini Harus Dihindari Karena Berisiko Tinggi Tertular COVID-19

"Kami akan memakai lambang scudetto ini. Indah, tegas, layak didapatkan. Sudah lama ditunggu dan dirindukan," ujarnya menambahkan.

Halaman:

Editor: Rizqi Arie Harnoko

Sumber: Inter Milan


Tags

Terkini

x