Karir Zulham Zamrun dan Syaiful Indra Cahya di Persepak Bolaan Indonesia Sudah Tamat

- 17 September 2021, 19:00 WIB
Karir Zulham Zamrun dan Syaiful Indra Cahya di Persepak Bolaan Indonesia Sudah Tamat
Karir Zulham Zamrun dan Syaiful Indra Cahya di Persepak Bolaan Indonesia Sudah Tamat /Instagram.com/@ahhaps.fc

KABAR BESUKI - Zulham Zamrun dan Syaiful Indra Cahya yang viral karena kebrutalannya saat laga uji coba, kini karirnya di persepak bolaan Indonesia terancam tamat.

Menanggapi hal yang sudah tidak bisa ditolerir tersebut, Ketua Umum PSSI bereaksi keras atas tingkah kedua pemain timnas tersebut.
 
Mochamad Iriawan sebagai Ketua Umum PSSI mengatakan permainan Zulham Zamrun dan Syaiful Indra Cahya pada laga persahabatan AHHA PS Pati FC sudah tak bisa ditolerir lagi.
 
 
Seperti dilansir Kabar Besuki dari Youtube AM Free Kick, keduanya tampil sangat kasar dan brutal pada saat laga uji coba AHHA PS Pati FC melawan Persiraja Banda Aceh pada Senin, 6 September 2021 lalu.
 
Syaiful melayangkan tendangan kungfu kearah pemain Persiraja Banda Aceh.
 
Sedangkan Zulham Zamrun bermain sangat kasar sehingga memicu keributan di dalam lapangan pada saat uji coba tersebut.
 
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan memastikan kedua pemain tersebut, Syaiful Indra Cahya dan zulham Zamrun sudah tidak lagi menjadi bagian Timnas Indonesia.
 
 
Iwan Bule sapaan akrab dari Mochamad Iriawan juga memastikan kedua pemain tersebut sudah mendapatkan sanksi keras dari timnya.
 
"Dia (Zulham dan Syaiful) bukan pemain timnas sekarang, dia 2008 dan 2017, saat pertandingan bergulir mereka tidak melapor," kata Mochamad Iriawan.
 
Berdasarkan evaluasi dari pihak pertandingan tidak ada laporan terkait kedua pemain tersebut.
 
Sehingga kedua pemain Zulham Zamrun dan Syaiful Indra Cahya sudah dikeluarkan dari tim AHHA PS Pati FC.
 
 
Iriawan juga sangat kecewa terhadap perilaku kedua pemain tersebut yang sengaja bermain kasar pada saat pertandingan uji coba tersebut.
 
Selain itu ia juga memastikan, kedua pemain tersebut, Zulham dan Syaiful karirnya dalam sepak bola sudah tamat.
 
Namun, Iriawan tidak meamstikan dengan jelas karir keduanya tamat di klub atau di timnas Indonesia.
 
 
Media dari Spanyol, Marca, sampai memberitakan tindakan kedua pemain tersebut.
 
Marca (Media Spanyol) menyebut bahwa tendangan yang dilayangkan oleh Syaiful Indra Cahya sebagai tendangan pembunuhan.***

Editor: Yayang Hardita

Sumber: Youtube AM Free Kick


Tags

Terkait

Terkini

x