Sembako Murah di Lumbung Pangan Jatim,Cukup WA Bayar Ditempat

- 7 Juni 2020, 08:24 WIB
Proses Pengantaraan lewat Go Send
Proses Pengantaraan lewat Go Send /

KABAR BESUKI - Program Lumbung Pangan Jatim terus berinovasi memberikan kemudahan dan perluasan jangkauan layanannya untuk masyarakat.

Selain bisa dipesan online lewat website dan free ongkir, program yang diinisiasi oleh Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa tersebut kini bahkan sudah bisa dipesan melalui sistem bayar di tempat atau cash on delivery (COD) lewat platform What’s App (WA).

Layanan belanja bayar di tempat alias COD via WA tersebut bisa dinikmati warga Kota Surabaya, Kabupaten Sidoarjo dan Kabupaten Gresik dengan tanpa biaya kirim atau free ongkir.

Baca Juga: 1533 Warga Kediri Raya Menjalani Rapid Test di RS Kilisuci Kediri

Dengan begitu masyarakat yang belum terbiasa belanja menggunakan sistem cashless lewat transfer bank atau terkendala tidak memiliki rekening bank maupun e-money maka mereka tetap bisa menjangkau sembako murah yang tersedia di Lumbung Pangan Jatim.

“Lumbung Pangan ini sudah kita mulai sejak 21 April 2020. Sebelumnya belanja bisa dilakukan tiga sistem, yaitu belanja online via web https://lumbungpanganjatim.com/ gratis ongkir, belanja drive thru, dan juga belanja langsung di Jatim Expo,” urai Gubernur Khofifah, Sabtu (6/6/2020).

Namun saat itu, Khofifah sengaja meminta agar juga disediakan platform pemesanan bagi masyarakat yang kurang familiar dengan sistem pembelanjaan cashless tapi ingin juga mendapatkan fasilitas antar belanjaan yang free ongkir.

“Maka alhamdulillah setelah sistem disusun, maka mulai hari ini masyarakat Surabaya Raya sudah bisa belanja sembako murah, dengan sistem bayar di tempat atau COD dan pesannya cukup lewat platform WA,” imbuh Gubernur perempuan pertama Jawa Timur ini.

Halaman:

Editor: Choiri Kurnianto


Tags

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x