Sambut New Normal, Pengusaha Bibit di Songgon Mulai Tersenyum Lagi

- 17 Juni 2020, 15:32 WIB
/

KABAR BESUKI - Transisi menuju new normal, mulai dirasakan pengusaha kecil segala jenis tanaman buah dan sayuran. Lamban tapi pasti usaha yang dirintisnya selama ini mulai diminati kembali oleh pelaku usaha pertanian.

Adalah, Abdul Rojak Mubarok pemilik usaha penjualan bibit di Dusun Jajangan, Desa Sumberbulu, Kecamatan Songgon, Banyuwangi saat ditemui dirumahnya, kemarin, Selasa, 16 Juni 2020.

Baca Juga: Ramalan Zodiak 17 Juni 2020 : Gemini Jangan Sampai Dikendalikan Uang !

“insyaallah mulai new normal sudah mulai banyak para petani yang mulai memesan bibit terhadap saya,

Tiga bulan kebelekang, usaha bibit tanaman miliknya sempat total berhenti. Bahkan banyak bibit yang tidak terbeli. Sekarang sudah mulai ada pembeli oleh petani palawija.

Usahanya dulu sebelum pandemi corona, banyak pesanan bibit.

Baca Juga: Buruh Migran Meninggal Dalam Penerbangan Pesawat Arab Saudi Airline

“Ada yang memesan bibit cabe besar dan cabe kecil, adapula yang pesan bibit semangka, tomat, terong, seledri dan sayuran lainnya,” ungkapnya.

Harapan dan doa dari Abdul Rojak, masalah pandemi Covid-19 segera hilang dan memulihkan sosial ekonomi masyarakat.***

Editor: Surya Eka Aditama


Tags

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x