Drama Korea ‘The Penthouse’ Akhiri Musim Perdana dengan Rekor Rating Tertinggi Sepanjang Penayangan

6 Januari 2021, 10:14 WIB
TAMAT, The Penthouse Berhasil Cetak Rating Tertinggi di Season 1. /Soompi

KABAR BESUKI – Salah satu stasiun televisi ternama di Korea Selatan, Seoul Broadcasting System (SBS) resmi mengakhiri penayangan drama berjudul “The Penthouse” musim perdananya dengan rekor rating tertinggi sepanjang penayangan.

Menurut Nielsen Korea, episode terakhir dari drama ini mencatatkan rekor dengan perolehan angka rata-rata 23,6 dan 28,8 persen, melonjak signifikan dari pencapaian yang diraih pada drama sebelumnya yang hanya meraih angka sebesar 24,0 persen.

Pada episode perdananya tepat di bulan Oktober 2020 lalu, "The Penthouse" yang tayang setiap hari Senin dan Selasa mengawali penayangannya dengan perolehan angka mendekati 10 persen.

 Baca Juga: Tunggu Saja! 4 Shio Ini Paling Beruntung Dapatkan Rejeki Melimpah di Tahun 2021

Prestasi “The Penthouse” pada musim perdananya berhasil mendapatkan banyak reaksi positif dari K-Netz (sebutan untuk warganet Korea Selatan).

Mereka memberikan apresiasi setinggi-tingginya dalam kolom komentar Soompi untuk penayangan musim perdana drama tersebut dan sangat berharap menantikan sekuel selanjutnya.

“Tidak sabar untuk musim depan !!! Saya berharap kematian Sooryeon dan Yoonhe adalah palsu,” tulis SungJooHyo.

“Akhir musim pertama, OMG, akhir yang luar biasa dan saya tidak sabar menunggu musim ke-2 datang,” kata SweetAngelle.

 Baca Juga: 3 Juta Vaksin Sinovac Telah Tiba, Jubir Wapres: Vaksinasi Masih Tunggu Fatwa MUI

“Lebih baik mereka menghidupkan kembali Shim Su Ryeon di musim kedua, atau aku akan membuat kerusuhan. Saya tidak peduli jika plotnya tidak masuk akal dengan dia hidup kembali, saya hanya ingin mereka mewujudkannya. Penthouse bukanlah Penthouse tanpa dia,” ujar TATATA.

“Sangat suka drama ini dan akting yang baik untuk semuanya,” kata joeni_wahyoeningsih_908.

“Saya baru menyadari bahwa penulis drama ini membangkitkan karakter mati beberapa kali dalam proyek masa lalunya, jadi saya tidak khawatir seperti sebelumnya,” tulis yaksohkae_.

Sementara itu, drama “Royal Secret Agent” yang ditayangkan oleh Korean Broadcasting System (KBS) juga mendapatkan rating 4,9 dan 6,5 persen pada 5 Januari 2021 lalu, yang sebelumnya hanya memperoleh angka 6,1 persen.

Adapun tvN, yang menayangkan drama berjudul “Awaken” mencatat rating 4,623 persen pada episode terakhir. Di JTBC, drama "Live On" tidak tayang minggu ini karena siaran langsung special event debat.***

Editor: Yayang Hardita

Sumber: Soompi dan Berbagai Sumber.

Tags

Terkini

Terpopuler