Sinopsis Deepwater Horizon Tayang di TransTV Jumat, 26 Februari 2021: Kisah Nyata Tragedi di Teluk Meksiko

26 Februari 2021, 07:42 WIB
Sakssikan Bioskop Trans TV: Deepwater Horizon Hari Ini Jumat, 26 Februari 2021. /Facebook @Movie and TV News/

KABAR BESUKI - Deepwater Horizon akan tayang di Bioskop TransTV pada Jumat, 26 Februari 2021, pukul 21.30 WIB.

Film adaptasi kisah nyata ini disutradarai oleh Peter Berg (Hancock, Battleship) dengan durasi 107 menit. Film ini dirilis oleh Summit Entertainment pada 30 September 2016.

Mengisahkan tentang bencana ledakan pabrik pengeboran minyak lepas pantai yang terjadi di Teluk Meksiko pada 20 April 2010 silam.

Film ini dibintngi oleh Mark Wahlberg (Max Payne), Kurt Russell (Stargate), John Malkovich (RED), Dylan O'Brien (Maze Runner), dan Kate Hudson (Bride Wars(.

Baca Juga: Sinopsis La La Land Tayang di TransTV Jumat 26 Februari 2021: Aspirasi Romantis Seorang Aktris dan Musisi Jazz

Film ini menceritakan tentang kejadian pada 20 April 2010 ketika kontraktor swasta mengoperasikan pengeboran di lepas pantai selatan dari Louisiana menggunakan anjungan pengeboran minyak, Deepwater Horizon.

Seorang kepala teknisi yang bernama Mike Williams dan manajer instalasi lepas Mr. Jimmy Harrel terkejut ketika mengetahui para pekerja yang ditugaskan menguji integritas pekerjaan semen dikirim pulang lebih awal dengan desakan dari atasan.

Mulanya tidak terjadi hal buruk setelah dalam beberapa jam, semuanya terlihat terkendali.

Namun setelah itu terjadi sebuah ledakan akibat dari kebocoran sememn yang dikhawatirkan sebelumnya.

Baca Juga: Vaksinasi Tahanan KPK Menuai Kontroversi, Firli Bahuri: Kesehatan Adalah Hak Asasi Setiap Manusia

Ledakan tersebut merupakan ledakan yang cukup besar dan mengakibatkan beberapa anggota tim pengebor tewas.

Selang beberapa waktu serangkaian malfungsi pun terjadi dan seluruh awak kapan harus segera mengevakuasi diri.

Situasi menjadi rumit tumpahan minyak hasil pengeboran bawah laut bocor ke lautan lepas.

Karena minyak yang yang tumpah ke laut lepas, akibatnya area sekitar Deepwater Horizon bagaikan lautan api, sehingga mempersulit penjaga pantai mengevakuasi korban.

Baca Juga: Waspadalah! Empat Gejala Baru Virus Covid-19 Telah di Ungkap Peneliti

Para pun awak harus menyelamatkan diri dari bahaya maut yang menimpa mereka.

Deepwater Horizon termasuk genre film dokumenter yang berdasarkan pada kisah nyata awak Deepwater Horizon.

Di penghujung film ditampilkan nama dan foto para awak yang tidak bisa diselamatkan sebagai bentuk penghargaan kepada korban Deepwater Horizon dan juga beberapa penyintas yang berhasil selamat dari situasi maut tersebut..

Film ini mendapatkan ulasan yang baik dari aggregator pengulas film, Rotten Tomatoes dengan mengantongi nilai sebesar Tomatometer sebesar 83 persen, sedangkan rating situs IMDb berada di skor 7.1/10.

Baca Juga: Putus Rantai Covid-19! KPK Melakukan Vaksinasi untuk Pegawai dan Para Tahanan Korupsi

Deepwater Horizon disebut sebagai salah satu tragedi pengeboran lepas pantai yang paling besar dalam sejarah Amerika Serikat.

Efek tumpahan minyak yang diakibatkan ledakan anjungan pengeboran itu juga membuat laut menjadi tercemar dan merusak kehidupan biota laut lepas.***

Editor: Ayu Nida LF

Sumber: Rotten Tomatoes

Tags

Terkini

Terpopuler