One Piece 1040: Big Mom Berhasil Dikalahkan, Dosa Besar Salah Satu Kru dari Joy Boy

12 Februari 2022, 14:15 WIB
Big Mom dikonfirmasi telah dikalahkan oleh 2 supernova /Tangkap layar YouTube/Anime Haki /

KABAR BESUKI – One Piece chapter 1040 telah rilis pada laman mangaku.live. Spoiler versi panjang dan lengkap ini dirilis pada Jumat, 11 Februari 2022. Judul chapter kali ini adalah ‘ Tak Terdengar’.

Di cover judul kita diperlihatkan mengenai Yonji dan Niji yang mengingat bagaimana mereka berdua bisa dikalahkan dan ditangkap oleh Big Mom.

Cover judul One Piece chapter 1040 adalah ‘Makhluk yang Mengalahkan Ilmu Pengetahuan’.

Baca Juga: One Punch Man Chapter 158.1: Dual Epik Antara Si Pahlawan dan Pemburu Pahlawan

Di awal chapter Kid masih menembakkan laser elektromagnet miliknya kepada Bim Mom. Terlihat Sang Yonkou tersebut hanya tersenyum merendahkan serangan dari Kid.

Big Mom tampak biasa saja ketika terkena serangan dari salah satu generasi terburuk itu.

Di perlihatkan juga mengenai kondisi di pulau Onigashima saat ini. Bahwa lantai pulaunya berlubang kebawah, sampai menembus tanah di negeri Wano akibat serangan dari Law di chapter sebelumnya.

Baca Juga: Spoiler Lengkap One Piece 1040: Dosa Besar Salah Satu Kru dari Joy Boy

Melihat serangan dari kedua kaptennya yang tidak mempan kepada Bim Mom, para anak buah Law dan Kid berteriak histeris. Karena kondisi salah dua dari supernova tersebut sudah dalam ambang batasnya.

Big Mom yang masih bertahan lalu memberikan sebuah pilihan kepada Law dan Kid, antara memberikan 50 tahun masa hidupnya atau menjadi budaknya.

“Life or Slave,” kata Big Mom yang mengeluarkan jurus Soul Pocus dari buah iblis miliknya.

Semua orang yang berada di area pertarungan itu berlari ketakutan, agar nyawanya tidak diserap oleh Big Mom. Beberapa kroco Kaido justru yang tidak ikut apa-apa yang terkena serangan dari buah iblis Big Mom.

Baca Juga: Inilah Awal Mula Lagu ‘Kukira Kau Rumah’ yang Dinyanyikan oleh Aya Canina, Kini Menjadi Judul Film

Namun Kid tetap saja menembak Big Mom menggunakan lasernya dengan sekuat tenaga. Dan dibantu oleh Law, sebelum halnya Big Mom berhasil mengambil jiwa dari orang-orang disekitar lokasi tersebut.

Law dengan cepat membuat suara Big Mom tidak terdengar sama sekali dari luar, kekuatannya mirip seperti kekuatan Rosinante, adik dari Doflamingo.

“Kau pikir tarikan napas dari seorang nenek peot bisa menakutiku?” kata Kid yang masih menembak Big Mom dengan sekuat tenaga.

Baca Juga: Drama Korea Military Prosecutor Doberman Akan Tayang 28 Februari 2022, Diperankan Ahn Bo Hyun dan Jo Bo Ah

“Jeritan kematianmu juga sudah terdengar di telingaku!! R. Room!” kata Law mengeluarkan teknik barunya, sebagaimana dikutip Kabar Besuki dari lama mangaku.live pada Sabtu, 12 Februari 2022.

Kemudian, Misery yang Big Mom ciptakan berada di belakang Law, dan ingin menyerang orang pemakan buah ope-ope no mi tersebut. Law dengan cepat menghindar, dan berbalik menyerang Misery.

Kid lalu menambah daya pada jurusnya, dengan kekuatan baru yang bernama Damned Punk, lantas Big Mom pun melesat jauh ke lantai dasar pulau Onigashima akibat serangan dari Kid.

Baca Juga: Rowoon SF9 Membintangi Drama Fantasi Baru 'Tomorrow' pada Bulan Maret 2022 Mendatang, Bersama Kim Hee Sun

Tepat di gudang senjata, lokasi Yamato dan Kazenbou berada Big Mom terjatuh. Big Mom yang mencoba meraih sesuatu sebagai pegangan, tetap saja tidak bisa memunculkan suaranya sama sekali.

Big Mom terus terjatuh ke bawah pulau Onigashima, karena ia terjatuh di lubang yang sempat Law ciptakan di chapter sebelumnya.

Big Mom terjatuh bersama Kazenbou dan bahan peledak ke dasar negeri Wano.

“Ooo.. Orochi sama,” ucap Kazenbou yang ikut tertarik oleh Big Mom jatuh ke bawah.

Baca Juga: Film Drama Korea 'A Bussiness Proposal' Gagal Tayang Perdana 21 Februari 2022 dan Ditunda Karena Covid-19

Ketika Big Mom terjatuh, ia sempat mengingat kembali akan kematian dari Roger si Raja Bajak Laut.

“Bangs*t! Semua ini salahmu. Kau dengar aku, Roger? Kenapa kau mengatakan hal seperti itu?” ucap Big Mom ketika terjatuh dari pulau Onigashima.

“Seluruh dunia mempercayainya! ‘Era Besar Bajak Laut’. Kau mungkin tidak apa-apa karena sudah mati. Karena kau banyak bocah berusaha menjadi bajak laut, dan yang harus menghadapinya adalah kami!” Kata Big Mom melengkapi kalimat sebelumnya.

Big Mom juga mempertanyakan mengenai keaslian harta karun One Piece, apakah harta tersebut benar adanya.

Baca Juga: One Piece Teori: Darimanakah Akainu, Aokiji, Kizaru, dan Fujitora Mendapatkan Buah Iblis? Simak yuk

Saat Big Mom bertanya dalam dirinya. Kita diperlihatkan beberapa kejadian di berbagai tempat. Seperti kondisi kakek Hyo Goro, kondisi Brook, Zoro yang masih terbaring tak berdaya di atas tanah.

Di halaman selanjutnya menampilkan pertarungan antara Raizou melawan Fukurokuju, dan tidak lupa mengenai kondisi Orochi yang kini masih bersama Hyori di ruang yang sama.

Big Mom pun terjatuh tepat di dasar lubang di Negeri Wano. Lubang yang diciptakan Law itu, menjadi lokasi jatuhnya sang Yonkou bersama beberapa bahan peledak lainnya.

Dan, terlihat ledakan besar terjadi di lubang tersebut. Masih belum bisa dipastikan apakah Big Mom mati atau tidak. Namun, Big Mom masih sempat-sempatnya berkata.

Baca Juga: Baca Spoiler One Piece 1040: Era Yonkou Berakhir, Kini Datang Kru dari Joy Boy

“Kid! Law! Perbuatan kalian ini takkan kuampuni!! Kuharap kalian tak berpikir kalau ini akan cukup untuk membunuhku!” kata Big Mom sebelum bubuk mesiu yang jatuh bersamanya meledak.

Dan teks boks narator menuliskan bahwa Kid dan Law memenangkan pertarungan melawan Yonkou Big Mom. Kini mereka berdua terkapar. Kid berbaring di tanah, sementara Law masih diam dalam keadaan berdiri.

Di halaman selanjutnya. Kita diperlihatkan Yamato yang menuju tempat Momonosuke berada.

Momonosuke yang masih bersusah payah menarik pulau Onigashima itu membicarakan perihal kedatangan sosok legendaris. Sosok yang dulu pernah menjadi teman dari Joy Boy.

Baca Juga: Sinopsis Attack On Titan Eps 80: Eren Memilih Rumbling, Zeke Tak Kuasa Hentikan sang Adik

Sosok tersebut adalah Gajah Zunisha. Gajah yang tertulis di jurnal milik oden itu datang ke negeri Wano.

“Tepat sekali! Ia pernah melakukan kejahatan besar 800 tahun lalu. Saat ia masih bersama Joy Boy!” kata Momonosuke menjelaskan kepada Yamato, sekaligus menutup spoiler lengkap One Piece chapter 1040.

Dan untuk minggu depan One Piece libur.***

Editor: Yayang Hardita

Sumber: Mangaku.live

Tags

Terkini

Terpopuler