Aktor Inggris Riz Ahmed Berupaya Ubah Cara Pandang Karakter Muslim di Industri Film, Karena Dipandang Negatif

- 15 Juni 2021, 19:28 WIB
Aktor Inggris yang aktif menyuarakan di media sosial sisi positif umat muslim agar semua orang tidak memandang sebelah mata atau berpikiran negatif
Aktor Inggris yang aktif menyuarakan di media sosial sisi positif umat muslim agar semua orang tidak memandang sebelah mata atau berpikiran negatif /instagram/@rizahmed/

KABAR BESUKI – Aktor Inggris Riz Ahmed beberapa waktu lalu menyuarakan pendapatnya tentang tampilan atau karakter Muslim selalu negatif di film.

Melalui unggahan media sosialnya dia upaya menjelaskan dengan baik, bahwa muslim tidak buruk seperti yang digambarkan oleh film-film yang beredar di media barat tersebut.

“Saya muak melihat karakter Muslim di layar, entah itu negatif atau tidak ada. Industri harus berubah. Studi baru kami membuktikan apa yang selalu kami rasakan tentang #MuslimsInFilm.

Baca Juga: Scarlett Johansson Akui Sulit untuk Berpisah dengan Karakter Black Widow Setelah 10 Tahun

Hal itu sering diukur dalam kebencian & kehilangan nyawa,” ujar Riz Ahmed, sebagaimana dilansir Kabar Besuki dari akun instagramnya @rizahmed, Selasa, 15 Juni 2021.

Aktor yang kerap dipanggil Ahmed itu, pernah membintangi film "Sound of Metal" dan Muslim pertama yang mendapatkan nominasi aktor terbaik Oscar itu, mengatakan Cetak Biru untuk Inklusi Muslim akan mencakup pendanaan dan pendampingan bagi para pendongeng Muslim di tahap awal karir mereka.

"Representasi Muslim di layar memberi makan kebijakan yang diberlakukan, orang-orang yang terbunuh, negara-negara yang diserang," kata Ahmed.

Baca Juga: Mulai 10 Juli Pria dan Wanita di Atas 25 Tahun yang Masih Jomblo Akan Disuntik Mati, Ini Faktanya

"Data tidak berbohong. Studi ini menunjukkan kepada kita skala masalah dalam film populer, dan biayanya diukur dalam potensi yang hilang dan nyawa yang hilang," imbuh Ahmed.

Halaman:

Editor: Prasetyo Bagus Pramono

Sumber: Instagram @rizahmed


Tags

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x