RATING REPORT 19 Desember 2021: AFF Suzuki Cup 2020 Indonesia vs Malaysia Nyaris Salip Ikatan Cinta

- 20 Desember 2021, 17:11 WIB
RATING REPORT 19 Desember 2021: AFF Suzuki Cup 2020 Indonesia vs Malaysia Nyaris Salip Ikatan Cinta.
RATING REPORT 19 Desember 2021: AFF Suzuki Cup 2020 Indonesia vs Malaysia Nyaris Salip Ikatan Cinta. /AFF/Lagardere/

KABAR BESUKI - Nielsen Media Research (NMR) Indonesia telah merilis daily rating report seluruh stasiun TV untuk periode Minggu, 19 Desember 2021.

Pada daily rating report periode 19 Desember 2021, AFF Suzuki Cup 2020 Indonesia vs Malaysia nyaris menyalip posisi sinetron Ikatan Cinta.

Keberhasilan AFF Suzuki Cup 2020 Indonesia vs Malaysia mencatatkan performa yang nyaris menyalip sinetron Ikatan Cinta membawa RCTI tetap kokoh di puncak klasemen stasiun TV nasional pada daily rating report periode 19 Desember 2021.

Baca Juga: Jadwal Semifinal AFF Suzuki Cup 2020 Live di RCTI, iNews, dan Champions TV: Tonton Indonesia vs Singapura

Dilansir Kabar Besuki dari Nielsen Media Research, performa AFF Suzuki Cup 2020 antara Indonesia vs Malaysia yang digelar pada Minggu, 19 Desember 2021 kemarin malam memperoleh performa tertingginya sepanjang turnamen berlangsung.

Rinciannya, AFF Suzuki Cup 2020 antara Indonesia vs Malaysia yang ditayangkan oleh RCTI memperoleh rating 8,3 persen dan audience share sebesar 33,0 persen untuk target pemirsa upper middle.

Angka tersebut nyaris menyalip performa sinetron Ikatan Cinta yang ditayangkan RCTI tepat setelah pertandingan AFF Suzuki Cup 2020 antara Indonesia vs Malaysia berakhir.

Sinetron Ikatan Cinta yang ditayangkan oleh RCTI setelah pertandingan AFF Suzuki Cup 2020 antara Indonesia vs Malaysia masih memimpin klasemen program harian Nielsen dengan perolehan rating 8,5 persen dan audience share 43,5 persen untuk target pemirsa upper middle.

Bahkan jika dibedah lebih lanjut, pertandingan AFF Suzuki Cup 2020 antara Indonesia vs Malaysia yang ditayangkan RCTI juga memperoleh angka rating 10 persen dan audience share 30,7 persen untuk target pemirsa pasangan suami istri (WHH) dengan rentang usia 20 tahun ke atas pada status ekonomi sosial upper middle.

Halaman:

Editor: Rizqi Arie Harnoko

Sumber: Nielsen Media Research MNC Group Conviva


Tags

Terkait

Terkini

x