Pengacara Hotman Paris Peduli Covid19 Salurkan Bantuan ke Masyarakat

- 5 April 2020, 18:01 WIB
Hotman Paris Hutapea
Hotman Paris Hutapea /

KABAR BESUKI - Dengan adanya pandemi virus Corona atau Covid-19 pemerintah Indonesia mengimbau masyarakat untuk Work from Home (WFH) atau bekerja di rumah. Namun sayangnya, tak sedikit orang yang harus kehilangan pekerjaan akibat pandemi covid-19.

Hal tersebut membuat prihatin para artis yang terus berbondong-bondong menggalang dana demi para pekerja yang beresiko tinggi terserang virus covid-19 . Termasuk dari keluarga pengacara terkenal di Indonesia, Hotman Paris Hutapea.

Baca Juga: Yamaha Luncurkan Majesty S 155 Pesaing Honda PCX 150 dan ADV 150

Hotman Paris Hutapea menunjukan kepedulian pada masyarakat yang terkena dampak covid-19.Melalui akun Instagramnya, Hotman memperlihatkan sembako yang sengaja dipesan oleh anak-anaknya.

Terlihat puluhan karung beras dan kardus mie telah disiapkan di rumah Hotman dan siap kirim ke masyarakat tidak mampu. "Akan disalurkan ke beberapa tempat antara lain ada yang minta dari Komnas Perlindungan Anak, katanya banyak yang minta tolong, banyak yang minta ke sana, minta sembako," Ungkap Hotman  melalui vidio yang diunggah akun  Instagramnya.

 

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram

Sebuah kiriman dibagikan oleh Dr. Hotman Paris SH MH (@hotmanparisofficial) pada

Hotman juga menuturkan proses penyampaian sembako akan langsung disalurkan melalui kantor KPAI, selain itu Hotman dan anak-anaknya akan langsung mengantarkan sembako ke daerah yang membutuhkan. Hotman berharap bisa mengumpulkan data masyarakat tiap malam, sehingga memudahkan untuk mengirimkan bantuan sembako.***

 

Halaman:

Editor: Choiri Kurnianto


Tags

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah