One Piece 1063 Scan: Nama Buah Iblis Anggota Bajak Laut Kurohige Terungkap, Salah Satunya Mythical Zoan

- 16 Oktober 2022, 12:06 WIB
One Piece. Petualangan di Pulau Masa Depan
One Piece. Petualangan di Pulau Masa Depan /Sneaky Peeky/Tangkap layar YouTube/Sneaky Peeky

Baca Juga: Update Harga Pangan Sabtu 15 Oktober 2022: Harga Cabai Merah Keriting Masih di Angka Rp77 Ribu

Untuk Van Augur adalah pemakan buah iblis ‘Wapu Wapu no Mi’ (ワプワプの実). Dimana kali ini Van Augur bisa teleport orang ("Wapu" adalah kata yang diucapkan Jepang untuk "warp").

Dan untuk Stronger adalah pemakan buah iblis ‘Uma Uma no Mi Mythical Zoan, Model Pegasus’ (ウマウマの実 "ペガサス"). Sehingga kali ini, pengguna buah iblis Mythical Zoan kian bertambah.

Law yang dihadang sang Yonkou lantas kabur ke pulau terdekat, tapi Van Augur menteleportasi Burgess terlebih dahulu. Burgess mengangkat seluruh gunung dan melemparkannya ke Law.

Doc Q tiba dengan mengendarai Stronger dengan Blackbeard ada di atas mereka berdua. Dimana kali ini sepertinya Kurohige sudah benar-benar berniat mengalahkan Law.

Baca Juga: Update Harga Kebutuhan Pokok Jumat 14 Oktober 2022: Cabai Rawit Merah di Angka Rp49,750

Blackbeard muncul di depan Law. Blackbeard bilang dirinya bertanya-tanya siapa dari 3 kapten yang meninggalkan Wanokuni dan akan berpapasan dengannya terlebih dahulu.

Di halaman terakhir Blackbeard dan Law siap bertarung. Dimana sepertinya Kurohige yang mengetahui Kaido memiliki Road Poneglyph, akan meminta salinannya yang sudah Law ambil.

“Lama tak ketemu, bukan begitu Trafalgar Law?!” ungkap Kurohige.

“Huf, huff. Apa maumu?!” tanya Law.***

Halaman:

Editor: Mumtadz Zaid Bin Tsabit

Sumber: YouTube Sneaky Peeky


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah