Antisipasi Kantong Kering, Ini Cara Jitu Atasi Boros Saat Belanja Online

22 Januari 2021, 21:29 WIB
Ilustrasi Belanja Online /Pixabay/PhotoMIX-Company

KABAR BESUKI - Semakin berkembanya zaman, teknologi digital semakin canggih. Seperti sekarang, ketika kita ingin belanja tak perlu lagi untuk pergi ke tokonya.

Cukup dari rumah, Anda bisa berbelanja barang yang diinginkan. Selain itu, belanja online juga memberikan kemudahan dalam hal pembayaran. Salah satunya, bisa menggunakan debit online.

Sistem pembayaran tersebut bekerja dengan memotong saldo tabungan secara otomatis. Kamu pun tak perlu repot transfer atau pergi ke ATM.

Tinggal pilih metode pembayaran debit online, masukkan nomor kartu debit, informasi expired date, dan kode CVC. 

Dengan adanya sistem belanja online ini, banyak orang yang sering tergiur oleh promo-promo tertentu. Nah, untuk mencegah hal ini terjadi simak berikut cara untuk menghindari kalap mata saat belanja online.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Sabtu, 23 Januari 2021: Leo Ada Perubahan dan Libra Banyak Kesempatan

 

1. Perhatikan promo

Seperti diketahui, hampir semua marketplace punya program potongan harga tersendiri, baik itu dalam bentuk diskon, cashback, atau gratis ongkos kirim (ongkir). Karena itu, kamu mesti jeli dalam melihat promo yang ditawarkan. Terlebih lagi dalam hal syarat dan ketentuan. Jangan lupa bandingkan harga secara total, mulai dari harga barang hingga ongkir, dari satu marketplace ke marketplace lain untuk mendapatkan harga terbaik. 

2. Buatlah limit belanja

Kalau seluruh cara sudah dilakukan tetapi masih boros, kini saatnya Anda batasi limit transaksi harianmu. Tetapkan saja berapa nominal harian yang bisa digunakan. Dengan begitu, Anda  bisa terhindar dari keborosan. 

Baca Juga: 3 Tanda Anda Berada dalam Hubungan yang Salah, Berhati-hatilah!

3. Pilih situs belanja online yang murah

Biasanya situs belanja banyak perbedaan, pilihlah situs belanja yang benar-benar menawarkan harga terbaik untuk Anda. Survei lah harga barang-barang yang ada di dalam daftar belanjaan. Perbedaan harga yang dimaksud pun tak sebatas harga produk, tapi juga biaya ongkir dan potongan harga bila ada. Sempatkan diri untuk membaca ulasan dari pembeli agar tidak menyesal di kemudian hari. 

4. Susunanlah daftar belanja

Dengan daftar belanjaan, Anda bisa mengingat sekaligus membedakan antara kebutuhan dan keinginan. Jangan tergiur oleh promo-promo barang. Karena hal ini akan menimbulkan keborosan. Selain itu, daftar belanjaan juga membantu kamu dalam menyusun skala prioritas dari kebutuhan yang ada beserta anggarannya. 

Baca Juga: 5 Cara Sukses Membuat Pria Meleleh Memperhatikan Anda

Nah, itulah cara agar tidak kalap mata saat belanja online. Semua harus di plainning terlebih dahulu agar tak tergiur oleh barang-barang yang tak seharusnya Anda beli.***

Editor: Ayu Nida LF

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler