Baca Kisah Horor Seorang Pendaki di Gunung Sindoro, Bertemu Sosok Putih Sebesar Pohon Pinus

13 April 2022, 15:36 WIB
Beredar sebuah thread horor di Twitter mengenai pendakian di gunung Sindoro /Pixabay/cromaconceptovisual/

KABAR BESUKI – Beredar sebuah cerita di Twitter mengenai kisah horor seorang yang mendaki gunung Sindoro.

Cerita tersebut dibagikan oleh akun Twitter @RANGERmounts pada Senin, 11 April 2022, dan telah mendapatkan like sebanyak 29.4 ribu, quote tweets 603, dan sudah mendapatkan 5.950 retweets semenjak berita ini ditulis.

Sebagaimana dikutip Kabar Besuki dari akun Twitter @RANGERmounts, pada Rabu, 13 April 2022, adanya sebuah cerita horor yang beredar di Twitter, mengenai seorang pendaki di gunung Sindoro.

Baca Juga: RAMALAN ZODIAK Virgo, Scorpio, Capricorn dan Pisces Besok 14 April 2022

Dalam Thread di Twitter tersebut, pengunggah cerita menuliskan sebuah keterangan dengan video yang terlihat berada di kawasan perhutanan atau pergunungan.

Mumpung lagu gabut, boleh kah aku berbagi cerita horor pendakian gunung Sindoro via Kledung?” tulis aku Twitter @RANGERmounts.

Dalam kisah tersebut, penulis menceritakan bahwa kejadian yang ia alami ini pada tahun 2013 silam, namun untuk bulannya ia tidak mengingatnya, dan hanya mengingat tentang hari saja, yang pada waktu itu bertepatan hari Jumat.

Pada awalnya si penulis mengaku bahwa ia tidak berniat mendaki, melainkan hanya main di Basecamp Kledung, yang berada di jalan utama antara Temanggung ke Purwokerto.

Pada waktu itu, aku sebenarnya tak berniat mendaki, cuma ingin main di Basecamp saja, karena memang Basecamp kledung persis di pinggir jalan utama antara Temanggung ke purwokerto yg via jalur tengah,” tulisnya dalam cerita.

Baca Juga: RAMALAN ZODIAK 14 April 2022: Sagitarius, Aquarius, Taurus dan Cancer

Ia juga menceritakan mengenai awal perjalanannya, yang berangkat dari rumah sekira jam 2 dengan menggunakan motor. Dan sampai di tujuan setelah adzan ashar berkumandang/

” Aku berangkat dari rumah sekitar jam 2 siang, aku berangkat naik motor seorang diri dan sampai tujuan habis adzan ashar,” ucap akun Twitter @RANGERmounts.

Gak ada yg aneh perjalanan ku dari rumah sampai Basecamp. Hanya saja di sebuah jembatan jalan raya, ada seorang anak perempuan kecil berjalan,” lanjut penulis melengkapi kalimat sebelumnya.

Sang penulis mengaku bahwa ketika perjalan menuju basecamp ia melihat sosok perempuan kecil berusia sekira 12 tahun, yang berjalan searah dengannya dengan wajah pucat dan tersenyum kepadanya.

Baca Juga: RAMALAN ZODIAK Besok 14 April 2022: Aries, Gemini, Leo dan Libra

Ia lantas menganggap bahwa itu adalah hal yang biasa, dan tetap berpikir positif, mungkin memang penduduk di sekitar daerah ia berada ramah-ramah.

Sesampainya di Basecamp, ia menjumpai rombongan pendaki dari Surabaya yang berjumlah 7 orang (semuanya laki-laki). Ia lantas diajak oleh para rombongan tersebut untuk ikut mendaki.

Karena rombongan pendaki itu berjalan begitu cepat, sang penulis pun tertinggal cukup jauh, sehingga membuatnya memutuskan untuk beristirahat di pos 2.

Namun ketika berada di pos 2 sendirian, ia merasa mendengar suara gending Jawa yang terasa samar-samar terdengar olehnya.

Karena merasa ketakutan, ia lantas meneruskan pendakian dan menuju pos 3, namun belum sampai di pos 3 penulis lantas memutuskan untuk berhenti terlebih dahulu dan sholat isya.

Namun perasaan aneh mulai terasa ketika ia melaksanakan sholat isya, dimana sang penulis mengaku bahwa ada orang yang ikut solat bersamanya.

Lantas ia menceritakan bahwa ada sosok putih bertubuh tinggi muncul.

Baca Juga: 6 Pasangan Zodiak Tidak Cocok untuk Bersama, Bisa Jadi Musuh Bebuyutan!

Selesai, sholat aku berangkat jalan lagi. Belum sempat meninggalkan lokasi tersebut mahluk besar setinggi pohon pinus warna hitam memakai kain putih panjang sampai ke tanah pakaiannya,” tulisnya dalam Thread.

Muncul di samping kanan pohon yg akan menuju jalur naik,” tulisnya menceritakan posisi kemunculan makhluk tersebut.

Penulis yang memejamkan mata karena ketakutan melihat sosok mengerikan tersebut, akhirnya memberanikan diri untuk membuka matanya dan tiba-tiba saja sosok besar itu menghilang.

Melihat sosok besar itu menghilang, ia segera memutuskan untuk melanjutkan pendakian, dan akhirnya sampailah ia di pos 4 Watu Tatah. Namun anehnya, ia tidak menjumpai 7 rombongan pendaki dari Surabaya tersebut.

Baca Juga: 6 Hal yang Tidak Perlu Kamu Simpan Lagi Sebagai Upaya Kegiatan Bersih-Bersih, Salah Satunya Buang Kartu Ucapan

Hingga ia hampir sampai di pos 5, penulis Thread di Twitter tersebut mendengar suara ramai dari banyak pendaki, ia pun senang mendengar hal tersebut.

Anehnya, ketika ia mendekati asal suara itu, justru di tempat itu tidak ada satupun orang di sana, ia sempat merasa tak percaya.

Untungnya penulis berhasil ke puncak gunung Sindoro, dan membagikan hasil rekamannya ke dalam thread miliknya di Twitter.

Ia juga menuliskan sebuah pesan kepada para pendaki agar tetap menggunakan perlengkapan yang aman.

” Mendakilah dengan safety. Hormat adat dan budaya setempat.ikuti peraturan pihak terkait, jangan membuang sampah sembarangan,bawa turun kembali sampahnya minimal sampah pribadi,” tulisnya di dalam thread.

Baca Juga: RAMALAN CINTA ZODIAK Virgo, Scorpio, Capricorn dan Pisces Besok 13 April 2022

Disclaimer:

Ini hanyalah cerita yang dikirim oleh beberapa orang kepada Nessie Judge, kebenaran dan keaslian cerita tidak bisa dipercaya begitu saja.***

Editor: Yayang Hardita

Sumber: Twitter @RANGERmounts

Tags

Terkini

Terpopuler