Pecinta Aglaonema? Lakukan Trik Ini Agar Tanamanmu Beranak Banyak

- 24 November 2020, 09:46 WIB
Tanaman Hias Aglonema
Tanaman Hias Aglonema /Pexels/ (Tiia Pakk)

Tanaman Aglaonema yang semula diletakkan ditempat teduh, tiba-tiba dijemur di matahari langsung, maka akan terangsang mengeluarkan anakan.

Namun, penjemuran bukan satu-satunya faktor, perlakuan ini harus diimbangi dengan ketersediaan nutrisi dan air yang cukup. Tanpa dilakukan penyemprotan air maka laju penguapan dari jaringan tanaman (transpirasi), jauh lebih tinggi ketimbang jumlah air yang tersedia pada jaringan dan media tanam, maka tanaman akan layu dan terbakar.

Baca Juga: Philodendron Selloum Variegata Jenis Tanaman Hias Unik dan Istimewa, Simak Cara Merawatnya

Daun Aglaonema bisa terbakar sinar matahari bila ada butiran air didaun yang tidak merata, bila semprotan air di daun merata maka tidak ada masalah.

Efek kejut pada Aglaonema ini akan membuat proses transpirasi berjalan optimal. Berbarengan dengan itu pengangkutan nutrisi dari akar kedaun juga meningkat.

Sehingga proses fotosintesis di daun untuk menghasilkan karbohidrat yang dipakai untuk pertumbuhan tanaman maksimal, termasuk untuk menghasilkan anakan juga maksimal.

2. Menaikan intensitas sinar matahari

Tanpa adanya sinar matahari tanaman tidak akan mampu untuk melakukan fotosintesis dengan baik. Hal ini akan menyebabkan terganggunya pertumbuhan tanaman tersebut. 

Sinar matahari berperan terhadap faktor internal dan eksternal tanaman. Faktor internal yakni penyediaan energi untuk fotosintesis, sedangkan faktor eksternal adalah keseluruhan penampilan tanaman. Yang meliputi, kecerahan warna daun, arah tumbuh, jumlah anakan, dan ukuran tangkai daun.

Nah, adapun cara lain untuk melipat gandakan jumlah anakan yakni dengan cara menaikan intensitas matahari yang diterima tanaman secara harian atau terus menerus. Intensitas sinar matahari dinaikan 30–35% dari biasanya. Dengan memberi naungan paranet yang lebih tipis yaitu dengan kerapatan 60–65%.

Halaman:

Editor: Ayu Nida LF

Sumber: Wawa Orchid


Tags

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x