Baca Karakter! Cara Mudah dan Sederhana Melihat Aura Diri Sendiri

- 7 Desember 2020, 16:16 WIB
ILUSTRASI Warna aura
ILUSTRASI Warna aura /Pixabay/ Activedia

KABAR BESUKI - Bagi banyak orang, 'Aura' hanya cahaya dari manusia. Bagi para ilmuwan, itu adalah, pancaran energi yang sudah ada, yang mengelilingi makhluk hidup.

Aura ini berbentuk radiasi warna halus yang mengelilingi makhluk hidup. Setiap warna menandakan getaran tertentu yang memiliki arti yang berbeda.

Mengetahui dan membaca aura bertujuan untuk membaca karakter seseorang. Karena setiap orang memiliki aura yang berbeda-beda.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Besok Selasa, 8 Desember 2020: Taurus Tunjukkan Pesona dan Aquarius Gelisah

Lantas, bagaimana cara membaca aura pada diri sendiri? Berikut cara sederhana untuk mengetahui aura dalam diri sendiri.

1. Sediakan cermin besar, duduk didepan cermin dengan jarak 1,5 meter.
2. Latar belakang atau dinding background harus berwarna putih. Pastikan tidak ada bayangan benda yang mengganggu.
3. Usahakan Anda serileks mungkin, jangan terlalu banyak bergerak atau bersemangat karena bisa membuat aura meredup dan tidak muncul.
4. Lihat kepala dan area bahu Anda melalui cermin.
5. Fokuskan mata pada dinding background yang terlihat melalui cermin, jangan memandangi diri sendiri.
6. Goyangkan tubuh ke kiri dan ke kanan secara perlahan selama 10 sampai 15 menit.
7. Jika berhasil, maka dalam hitungan detik atau menit akan muncul pancaran warna aura Anda yang terpancar disekitar kepala dan bahu yang terpantul dari dinding.

Baca Juga: Karakter dan Sifat Seseorang Menurut Zodiak yang di Miliki !

Baca Juga: Sifat Positif dan Negatif Zodiak Aquarius yang Harus Diketahui, Simak Yuk!

Adapun warna yang terpancar dalam aura tersebut dan ini memiliki sebuah arti yang berbeda yang tak lain membaca karakter. 

Tidak semua percobaan pertama akan berhasil, karena itu kita harus berlatih lagi dan sabar, lebih rileks dan lebih fokus lagi. Jika percobaan berhasil, berikut ini adalah warna-warna aura dan arti warna yang dipancarkannya.

  • Ungu: Jika warna yang dihasilkan adalah ungu, maka Anda memiliki pemikiran spiritual yang kuat, tetapi cenderung tidak menyukai sesuatu yang kuno.
  • Hijau: Warna hijau menyukai suasana yang tenang, tanpa disadari memiliki bakat untuk menyembuhkan.
  • Coklat: Jika warna yang terpancar yakni berwarna cokelat, maka suka berubah-ubah, materialistis.
  • Biru: Jika yang terpancar warna biru, maka kehidupan yang seimbang, santai, kuat dalam menghadapi berbagai situasi, setia dan dapat dipercaya.
  • Kuning: Jika memancarkan warna kuning, maka Anda mendambakan kebebasan, tidak suka terikat, semangat, dan ramah.
  • Orange: Inspirator, suka mengatur orang, memiliki self confidence yang baik, kreatif.
  • Turquoise: Semangat, mampu mempengaruhi orang, mudah bosan tapi memiliki jiwa pemimpin yang baik.

Baca Juga: Cek Fakta Sifat dan Karakteristik Seseorang Menurut Hari Lahir!

  • Putih: Menandakan sebuah masalah seperti penyakit serius atau ketergantungan obat.
  • Abu-abu: Gambaran sisi gelap kepribadian, depresi.
  • Merah: Jika warna yang dipancarkan berwarna merah, maka Anda berjiwa pejuang, keras, kuat, suka berpetualang dan mencoba hal yang baru.

Nah, itulah cara membaca dan mengetahui karakter melalui aura atau sebuah energi yang terpancar dari tubuh. Aura sangat dipercaya mulai dari sejarah masa lalu. Selamat mencoba.***

 

Editor: Ayu Nida LF

Sumber: primbon.com


Tags

Terkini