Kandungan Nutrisi dan Gizi Sayuran Beku Beserta Manfaat yang Terkandung Didalamnya

- 4 Mei 2021, 15:01 WIB
Ilustrasi sayuran beku atau frozen
Ilustrasi sayuran beku atau frozen /Aini/Pixabay/@Willfried Wende

KABAR BESUKI – Sayuran segar sering kali cepat layu sehingga harus segera dimasak. Sayuran beku atau sayuran frozen kini pun hadir sebagai alternatif yang lebih awet. Tidak hanya itu, sayuran beku bahkan diklaim memiliki kandungan nutrisi yang tak kalah dari sayuran segar.

Akan tetapi, di sisi lain, sebagian orang berpendapat bahwa nutrisi yang dikandung dalam sayuran beku tidak lebih baik daripada sayuran segar. Namun benarkah demikian?

Dilansir dari SehatQ, dalam memproduksi sayuran beku, sayuran akan segera dibekukan setelah dipanen. Sebelumnya, sayuran dicuci, direbus, dan dipotong terlebih dahulu, tapi tidak ditambahkan bahan kimia. Sayuran pun kemudian dibekukan dan dikemas dengan segera.

Baca Juga: Tips dan Trik Instagram yang Jarang Diketahui Orang, Salah Satunya Melihat Insta Story Tanpa Ketahuan

Sayur frozen umumnya masih mempertahankan sebagian besar nutrisinya. Namun, sebuah penelitian menunjukkan bahwa pembekuan dapat memengaruhi nilai gizi dan nutrisi yang terkandung dalam sayuran tertentu, seperti:

  1. Brokoli beku memiliki kandungan riboflavin yang lebih tinggi dibandingkan brokoli segar.
  2. Kacang polong beku mengandung riboflavin yang lebih rendah daripada kacang polong segar.
  3. Kacang polong, wortel, dan bayam beku mengandung beta karoten yang lebih rendah daripada sayuran segarnya
  4. Kale beku memiliki jumlah antioksidan yang lebih tinggi daripada kale segar.

Jika sayuran melewati proses blanching, yakni salah satu teknik pasteurisasi untuk menghilangkan bakteri dengan memasukkan sayuran ke dalam air yang mendidih dalam waktu singkat, beberapa nutrisi yang larut dalam air mungkin akan hilang.

Baca Juga: Heboh Video Kerumunan di Thamrin City, Polisi Akhirnya Buka Suara

Namun, tingkat kehilangan nutrisinya bervariasi, tergantung pada jenis sayuran dan lamanya proses blanching.  Kadar vitamin A, karotenoid, vitamin E, dan mineral umumnya tidak terpengaruh oleh proses tersebut. Jadi, sayuran beku seharusnya tetap bermanfaat untuk Anda konsumsi sehari-hari.

Manfaat sayuran beku

Halaman:

Editor: Yayang Hardita

Sumber: sehatq


Tags

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x