Berapa Harga Medali Olimpiade? Bahkan Ada yang Dilelang Capai Harga Rp21 Miliar

- 3 Agustus 2021, 13:32 WIB
Berapa Harga Medali Olimpiade? Bahkan Ada yang Dilelang Capai Harga Rp21 Miliar
Berapa Harga Medali Olimpiade? Bahkan Ada yang Dilelang Capai Harga Rp21 Miliar /AxxLC / 189 images/Pixabay

KABAR BESUKI - Bulutangkis Indonesia berhasil sukses merebut medali emas di Olimpiade Tokyo 2020 pada Senin, 2 Agustus 2021.

Greysia Polli dan Apriyani Rahayu sukses merebut kembali medali emas untuk sektor putri bulutangkis Indonesia setelah raihan Susi Susanti pada Olimpiade Barcelona 1992.

Bayangkan saja bila Anda seorang atlet yang berlaga di Olimpiade dan berhasil mempersembahkan medali tersebut untuk Tanah Air.

Lantas, masih banyak yang penasaran berapa sih harga mendali Olimpiade? Simak ulasannya sebagaimana dikutip Kabar Besuki dari Instagram @bigalphaid.

Baca Juga: Anthony Ginting Sukses Raih Medali Perunggu Tunggal Putra Olimpiade Tokyo 2020 Usai Kalahkan Kevin Cordon

Medali Emas

Berat medali emas Olimpiade Tokyo yakni seberat 556 gram. Medali ini terbuat dari perak murni berlapis emas seberat 6 gram. Nilainnya mencapai US$800 atau sekitar Rp11,5 juta.

Medali Perak

Medali perak terbuat dari perak murni dengan berat 550 gram. Medali ini senilai mencapai US$450 atau sebesar Rp6,5 juta.

Medali Perunggu

Medali perunggu memiliki berat 450 gram. Terbuat dari 95 persen tembaga dan 5 persen seng. Nilainya mencapai sekitar US$5 atau sebesar Rp72 ribu.

Tetapi ada juga ada medali Olimpiade yang dilelang dan terjual dengan harga fantastis lho. Medali tersebut dilelang umunya untuk kegiatan filantropi.

Baca Juga: Greysia Polli dan Apriyani Rahayu Sukses Rebut Emas di Olimpiade Tokyo 2020 untuk Bulutangkis Indonesia

  • Medali emas Olimpiade Berlin 1936 milik Jesse Owen terjual US$1,46 juta atau sekitar Rp21 miliar.
  • Medali emas Olimpiade London 2012 milik Leuris Pupo terjuak dengan harga US$73.200 atau sekitar Rp1 miliar.
  • Medali emas Olimpiade Sydney 2000 milik Ivan Pedroso terjual US$71.335 atau sekitar Rp1 miliar.

Baca Juga: Lee So Hee dan Shin Seung Chan Gagal Rebut Perunggu di Olimpiade Tokyo 2020 Usai Kalah dalam 'Derby Korea'

Nah, itulah harga beberapa medali  Olimpiade. Meskipun harganya yang tak seberapa, tetapi mendapatkannya membutuhkan sebuah perjuangan yang tak ternilai untuk atlet dan Tanah Air.***

Editor: Ayu Nida LF

Sumber: Instagram @bigalphaid


Tags

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah