Pangeran Harry Dituntut Wanita asal India ke Pengadilan, Diduga Karena Tidak Jadi Dinikahi

- 18 Mei 2021, 17:27 WIB
Pangeran Harry
Pangeran Harry /Mirror

KABAR BESUKI - Seorang wanita di India mencoba mengajukan petisi untuk tindakan hukum dan agar mendapatkan surat perintah penangkapan yang ditujukan terhadap Pangeran Harry.

Hal ini diduga karena sebelumnya Pangeran Harry telah berjanji untuk menikahinya namun kemudian mengingkari janjinya.

Dilansir dari World of Buzz, pemohon mengklaim telah bertukar email dengan ‘Pangeran Harry’. Pengadilan Tinggi Punjab dan Haryana di India mengatakan kemungkinan itu hanyalah ulah seseorang yang sedang bermain-main di media sosial dan mencari keuntungan semata.

Baca Juga: Membelot ke Palestina, Eks Tentara Israel Sebut Negaranya Sebagai Penjahat Perang dan Organisasi Teroris

Dalam gugatan yang diajukan pada April 2021, dia memohon kepada pengadilan untuk mengeluarkan surat perintah penangkapan terhadap Pangeran Harry agar tidak ada lagi penundaan pada pernikahan mereka.

Dalam laporan tersebut juga menyatakan bahwa dia bahkan telah menghubungi Pangeran Charles yang merupakan  ayah dari Pangeran Harry serta telah memberi tahunya tentang pernikahan mereka yang tertunda.

Namun usai diselidiki, penggugat, Palwinder Singh, yang merupakan seorang advokat, mengonfirmasi bahwa dia tidak pernah melakukan perjalanan ke Inggris, atau bertemu dengan individu mana pun dalam kehidupan nyata ketika ditanya selama sesi pertanyaan di pengadilan.

Baca Juga: Curi Gas LPG dan Uang untuk Beli Baju Bahkan Miras Saat Lebaran, Dua Pemuda Diringkus Polisi

Permohonan tersebut pun akhirnya ditolak oleh Hakim Arvind Singh Sangwan, bahkan disebut sebagai sebuah fantasi tentang menikahi Pangeran Harry belaka.

Halaman:

Editor: Ayu Nida LF

Sumber: World of Buzz


Tags

Terkini

x