Resep Bakso Daging Sapi, Sajian Viral Saat Hari Raya Lebaran

- 14 Mei 2021, 11:05 WIB
Ilustrasi bakso
Ilustrasi bakso /Instagram/Surabaya Foodies

KABAR BESUKI - Salah satu makanan yang sedang naik daun saat Hari Raya Lebaran yakni Bakso.

Bakso merupakan olahan makanan yang terbuat dari daging dan beberapa campudan bahan lainnya. Bakso dikenal sebagai salah satu makanan sejuta umat. Selain mudah ditemukan, bakso terbilang sangat cocok dengan lidah orang-orang di Indonesia.

Membahas tentang bakso, memang di beberapa daerah di Indonesia menjadi suguhan favorit saat menjelang Hari Raya Lebaran. Bagi kalian yang ingin membuat bakso namu masih kebingungan akan resep dan cara membuatnya seperti apa, simak resep dan cara berikut yang sudah Kabar Besuki kutip dari Halaman Facebook Resep Istimewa,

Baca Juga: Israel dan Palestina Saling Membalas Serangan Udara, 580 Orang Luka-luka dan 113 Meninggal Dunia

Bahan – bahan:
- 500 gram daging
- 70 gram tepung tapioka sekitar 5 sendok makan (sdm)
- 100 gram es serut (sekitar 8 sdm)
- garam sebanyak 2 sendok teh (sdt)
- 1sdt merica
- 2 siung bawang putih, dihaluskan
- 1 butir putih telur
- 1 sdt baking powder
- 3000 mili liter air, untuk merebus bakso

Baca Juga: Geger Video Presiden Jokowi Pulang Kampung Beredar 'Dia yg larang, dia yg melanggar' [Cek Fakta]

Bahan kuah:
- 2500 ml (diambil dari kuah bekas merebus bakso)
- Tulang sapi secukupnya (opsional)
- 1 bongkah bawang putih (11-12 siung)
- 1 batang seledri utuh
- 1 batang daun bawang, utuh
- 1 sdm gula pasir
- 3 sdt garam
- 1 sdt kaldu bubuk sapi

Pelengkap:
- 1 buah mie kuning (70 gram)
- 2 buah mie putih (120 gram)
- 1 sdm bawang merah goreng
- 1 batang seledri, iris halus
- 1 batang daun bawang, iris halus
- Pakcoy, bisa pakai sawi hijau secukupnya 
- Saos dan kecap secukupnya
- Sambal secukupnya 

Baca Juga: Menurut Study Orang-orang yang Rajin Beribadah Memiliki Perasaan Lebih Damai dan Sejahtera

Bahan sambal (rebus dan haluskan):
- 15-20 buah cabe rawit merah
- 2 siung bawang putih

Setelah semua bahan siap, lanjut pada langkah-langkah pembuatannya:

1. Siapkan semua bahan yakni yang sudah tertulis di atas sebagai: 1. Bahan bakso 2. Bahan kuah 3. Bahan pelengkap bakso.

2. Potong - potong daging, tujuannya agar mudah dihaluskan. Lalu masukan ke dalam food processor, giling bersama es serut hingga halus. Lalu tambahkan putih telur, tepung tapioka, garam, merica, bp dan bawang putih halus. Giling lagi sampai tercampur rata dan bener - bener halus.

3. Bentuk bulat. Ambil adonan, taruh di telapak tangan lalu genggam dan dikeluarkan diantara genggaman jari telunjuk dan ibu jari.

Baca Juga: Presiden Turki Telepon Presiden Rusia Bahas Israel dan Palestina, Erdogan: Israel Harus Diberi Pelajaran

4. Didihkan air lalu masukan bola - bola daging, kecilkan api, biarkan bola - bola daging mengapung. Siap diangkat.

5. Tumis bumbu halus, tambahkan gula garam dan kaldu bubuk. Ambil air sisa rebusan bola-bola bakso sebanyak 2500 ml lalu tuang kedalam tumisan bumbu, tambahkan tulang, daun seledri dan daun bawang. Biarkan mendidih. Cicipi rasa, lalu angkat.

6. Sajikan bersama pelengkapnya. Tata mie putih dan mie kuning di mangkok, tata bakso di atasnya, beri pakcoy, daun bawang, seledri lalu tuang kuah bakso, taburi bawang goreng, beri sambal, kecap dan saos. Siap dihidangkan.***

Editor: Ayu Nida LF

Sumber: Facebook Resep Istimewa


Tags

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x