Jadwal Perempat Final Voli Putri Olimpiade Tokyo 2020 Live di Indosiar dan Champions TV

3 Agustus 2021, 18:50 WIB
Jadwal Perempat Final Voli Putri Olimpiade Tokyo 2020 Live di Indosiar dan Champions TV /Instagram.com/@breaddunies_jam

KABAR BESUKI - IOC telah merilis jadwal pertandingan perempat final voli putri Olimpiade Tokyo 2020 yang akan dimainkan pada Rabu, 4 Agustus 2021.

Seluruh pertandingan voli putri akan dimainkan di Ariake Arena, Tokyo sejak pagi hingga malam esok.

Sebanyak delapan dari dua belas negara (empat dari enam negara di masing-masin pool) telah terpilih untuk saling beradu pada fase gugur.

Baca Juga: 4 Sisi Lain Greysia Polli, Peraih Medali Emas Olimpiade Tokyo 2020 untuk Indonesia yang Tak Banyak Diketahui

Korea Selatan yang menjadi satu-satunya andalan dari benua Asia akan ditantang oleh salah satu kekuatan voli putri dari Eropa, Turki pada pukul 07.00 WIB.

Korea Selatan memiliki ambisi untuk terus melaju hingga partai final meski tanpa keikutsertaan dua pemain kembar yang saat ini menjalani skorsing, Lee Dae Yong dan Lee Jae Yong.

Berangkat sebagai peringkat ketiga dari pool A tak menghalangi semangat para srikandi voli dari Negeri Ginseng itu untuk meraih kemenangan.

Baca Juga: Anthony Ginting Sukses Raih Medali Perunggu Tunggal Putra Olimpiade Tokyo 2020 Usai Kalahkan Kevin Cordon

Lalu akan ada Republik Dominika yang siap bertanding melawan Amerika Serikat pada pukul 11.00 WIB.

Selanjutnya, Italia yang merupakan salah satu tim unggulan dari Eropa akan berhadapan dengan Serbia pada pukul 15.00 WIB.

Tim unggulan dari Amerika Latin yakni Brazil juga akan menghadapi ROC pada pukul 19.30 WIB.

Baca Juga: Greysia Polli dan Apriyani Rahayu Sukses Rebut Emas di Olimpiade Tokyo 2020 untuk Bulutangkis Indonesia

Berikut jadwal perempat final voli putri Olimpiade Tokyo 2020 yang akan tayang live di Indosiar dan Champions TV pada Rabu, 4 Agustus 2021.

07.00 WIB
Korea Selatan vs Turki (Live Indosiar dan Champions TV 1)

11.00 WIB
Republik Dominika vs Amerika Serikat (Live Indosiar dan Champions TV 1)

15.00 WIB
Serbia vs Italia (Live Indosiar dan Champions TV 1)

19.30 WIB
Brazil vs ROC (Live Indosiar dan Champions TV 1)

DISCLAIMER:

  • Pertandingan yang ditayangkan live oleh Indosiar hanya dapat disaksikan melalui antena UHF (analog maupun digital) dan Nex Parabola (melalui channel Indosiar SD jika paket Champions aktif)
  • Pertandingan yang disiarkan oleh Champions TV dapat disaksikan melalui Nex Parabola, K-Vision, dan First Media serta live streaming melalui Vidio
  • Jadwal pertandingan dan siaran langsung dapat berubah sewaktu-waktu.***

Editor: Rizqi Arie Harnoko

Sumber: Emtek IOC

Tags

Terkini

Terpopuler