MNC Vision Networks Pegang Hak Siar PON Papua 2021 via TV Berbayar, Siaran TVRI Resmi Diacak

25 September 2021, 16:26 WIB
MNC Vision Networks Pegang Hak Siar PON Papua 2021 via TV Berbayar, Siaran TVRI Resmi Diacak /Twitter.com/@ponxx2020papua

KABAR BESUKI - MNC Vision Networks secara resmi mengumumkan sebagai pemegang hak siar PON Papua 2021 via TV berbayar.

MNC Vision Networks memegang hak siar eksklusif PON Papua 2021 via TV berbayar satelit melalui MNC Vision dan K-Vision serta non-eksklusif untuk platform TV berbayar berbasis internet protocol (IPTV) melalui MNC Play.

Sehubungan dengan hal tersebut, siaran PON Papua 2021 di TVRI dan stasiun televisi free to air lainnya resmi diacak untuk pengguna parabola maupun TV berbayar yang tidak memiliki hak siar.

Baca Juga: Pertandingan PON Papua 2021 Akan Tayang di Beberapa Stasiun TV dan Layanan Streaming

MNC Vision Networks mengumumkan hal tersebut melalui akun media sosial resmi ketiga TV berbayar yang mereka miliki yakni MNC Vision, K-Vision, dan MNC Play.

MNC Vision Networks Pegang Hak Siar PON Papua 2021 via TV Berbayar Tangkap Layar Instagram.com/@mncvisionid

"MNC VISION NETWORKS sebagai Official Broadcaster berkomitmen menayangkan PON XX PAPUA 2021 yang akan disiarkan 2-15 Oktober 2021," demikian bunyi pernyataan MNC Vision Networks sebagaimana dikutip Kabar Besuki dari akun Instagram @mncvisionid pada Sabtu, 25 September 2021.

Dalam keterangannya, MNC Vision Networks berencana akan menayangkan PON Papua 2021 pada 2-15 Oktober 2021, meski beberapa pertandingan sudah dimainkan lebih awal, meski ada kemungkinan untuk menyiarkan pertandingan sebelum opening ceremony digelar.

Sehubungan dengan hal tersebut, TVRI yang merupakan salah satu pemegang hak siar untuk platform free to air sudah melakukan pengacakan transmisi satelit terlebih dahulu sejak Sabtu, 25 September 2021 pagi tadi.

Siaran TVRI diacak melalui satelit lebih awal sebagai langkah preventif untuk menghindari teguran dari pihak MNC Vision Networks selaku pemegang hak siar eksklusif untuk TV berbayar satelit maupun penyelenggara PON Papua 2021, karena ketentuan kontrak antara TVRI dengan penyelenggara hanya berlaku untuk free to air (terestrial).

Baca Juga: Jelang PON Papua 2021, Polda NTB Kirim 201 Anggota Brimob Guna Menjaga Keamanan

Mengenai pembagian penayangannya, MNC Vision Networks akan menayangkan secara eksklusif melalui dua TV berbayar satelit (direct to home) milik mereka yakni MNC Vision dan K-Vision.

Adapun untuk platform IPTV, MNC Vision Networks akan menayangkan secara non-eksklusif melalui MNC Play karena IndiHome juga turut memiliki hak siarnya.

 

Pelanggan MNC Vision Networks juga dapat menyaksikan PON Papua 2021 dimanapun dan kapanpun melalui gadget dengan men-download aplikasi Vision+ di Google Play Store (untuk pengguna Android) atau App Store (untuk pengguna iOS).

Baca Juga: PON Papua 2020 Diprediksi Bakal Digelar pada 2-14 Oktober 2021

MNC Vision Networks nantinya akan menayangkan PON Papua 2021 melalui tiga saluran yang dikelola oleh MNC Channels yakni Soccer Channel, MNC Sports, dan OKTV.

Selain melalui ketiga saluran tersebut, MNC Vision Networks juga turut menayangkan pertandingan PON Papua 2021 yang disiarkan oleh MNCTV dan iNews serta tidak menutup kemungkinan juga ikut me-relay pertandingan yang disiarkan TVRI, Metro TV, dan Kompas TV tanpa dikenakan biaya tambahan.

Ini bukan pertama kalinya MNC Group khususnya MNC Vision Networks menyiarkan ajang Pekan Olahraga Nasional (PON).

MNC Group tercatat pernah menyiarkan PON pada tahun 1993, 1996, 2012, dan 2016, di mana dalam dua edisi terakhir MNC Group memiliki hak eksklusif untuk menayangkan beberapa cabang olahraga populer.***

Editor: Rizqi Arie Harnoko

Sumber: MNC Vision Forum Satelit Instagram @mncvisionid

Tags

Terkini

Terpopuler