Harga Paket Nonton SEA Games 2021 via TV Berbayar dan Streaming, Simak Selengkapnya

6 Mei 2022, 11:10 WIB
Harga Paket Nonton SEA Games 2021 via TV Berbayar dan Streaming, Simak Selengkapnya. /MNC Media/Instagram.com/@rctisports

KABAR BESUKI - MNC Group sebagai official broadcaster telah merilis harga paket nonton SEA Games 2021 untuk platform TV berbayar dan streaming yang dimilikinya.

Meski MNC Group menayangkan sejumlah pertandingan SEA Games 2021 secara gratis melalui RCTI, MNCTV, dan iNews, sebagian pemirsa justru tak memiliki akses nonton karena tidak terjangkau dengan jaringan pemancar terestrial MNC Group.

Banyak pemirsa yang tidak terjangkau dengan jaringan pemancar terestrial MNC Group maupun TVRI untuk mengetahui harga paket nonton SEA Games 2021 via TV berbayar dan streaming, khususnya bagi pengguna parabola yang malas untuk mencari alternatif siaran gratis dari satelit negara tetangga.

Terlebih, dalam beberapa tahun terakhir hampir semua event olahraga termasuk SEA Games 2021 yang disiarkan melalui satelit dalam negeri hanya dapat diakses jika mengaktifkan paket berbayar dari penyedia layanan TV berbayar yang memiliki hak siarnya.

Meski tayangan SEA Games 2021 melalui satelit tak lagi bisa ditonton secara gratis, pihak TV berbayar pemegang hak siar menawarkan harga paket nonton yang masih tergolong murah dan mampu dijangkau oleh masyarakat umum, khususnya bagi yang tinggal di luar coverage area MNC Group dan TVRI.

Baca Juga: Cara Menonton Pertandingan SEA Games 2021 Tanpa Diacak, Simak Penjelasan Selengkapnya

Berikut informasi mengenai harga paket nonton SEA Games 2021 via TV berbayar dan streaming sebagaimana telah dilansir Kabar Besuki dari MNC Vision Networks:

MNC Vision

Anda bisa nonton seluruh pertandingan SEA Games 2021 di MNC Vision melalui empat saluran olahraga milik MNC Channels seperti Soccer Channel, MNC Sports, MNC Sports 2, dan MNC Sports 3.

Keempat saluran tersebut dapat diakses dengan mengaktifkan paket Gila Bola seharga Rp69.000 untuk masa aktif selama sebulan atau paket Super seharga Rp150.000 (harga promo) untuk durasi masa aktif yang sama.

Dengan membeli kedua paket tersebut, Anda juga bisa nonton sejumlah pertandingan terbaik dari Serie A, La Liga, FA Cup, hingga Ligue 1 melalui dua saluran linear beIN Sports.

Bahkan jika membeli paket Super, Anda juga bisa nonton sepuasnya siaran langsung turnamen BWF, MotoGP, dan World Superbike melalui dua saluran linear SPOTV.

Adapun untuk penayangan SEA Games 2021 melalui RCTI, MNCTV, dan iNews di MNC Vision kemungkinan besar akan diacak, baik dalam format standard definition (SD) maupun high definition (HD).

Baca Juga: Deretan Tayangan Olahraga di MNC Group Sepanjang Mei 2022, Ada Thomas Uber Cup 2022 dan SEA Games 2021

K-Vision

Berbeda dengan saudara tuanya yakni MNC Vision, K-Vision menawarkan harga paket nonton SEA Games 2021 yang jauh lebih ekonomis untuk pelanggannya yang mayoritas berasal dari kalangan ekonomi menengah ke bawah.

Anda hanya perlu membeli minimal paket CLING seharga Rp9.900 untuk masa aktif sebulan agar bisa nonton SEA Games 2021 yang ditayangkan oleh RCTI, MNCTV, dan iNews.

Melalui paket CLING, beberapa pertandingan olahraga lainnya yang ditayangkan oleh RCTI, MNCTV, dan iNews seperti Serie A, FA Cup, Thomas and Uber Cup 2022, hingga Thailand Open Super 500 juga dapat ditonton meski dengan porsi penayangan yang relatif terbatas.

Akan tetapi jika Anda ingin nonton SEA Games 2021 secara lebih lengkap di Soccer Channel dan tiga saluran linear MNC Sports, Anda harus membeli paket GIBOL seharga Rp39.000 per bulan, paket OLAHRAGA seharga Rp125.000 per bulan, atau paket JUARA (all channel) seharga Rp199.000 per bulan.

Bahkan jika Anda membeli paket OLAHRAGA atau JUARA, Anda juga bisa nonton sejumlah pertandingan olahraga yang ditayangkan oleh beIN Sports dan SPOTV seperti Serie A, La Liga, FA Cup, Ligue 1, turnamen BWF, MotoGP, hingga World Superbike secara lengkap hingga beragam tayangan menarik lainnya.

Baca Juga: Emtek Batal Siarkan SEA Games 2021 untuk Seluruh Platform, Begini Alasannya

MNC Play

Sebagai satu-satunya platform IPTV yang menyiarkan SEA Games 2021, MNC Play membanderol harga paket Gila Bola senilai Rp69.500 per bulan (ditagihkan bersama dengan paket basic) untuk nonton pertandingan SEA Games 2021 secara lengkap melalui Soccer Channel dan tiga saluran linear MNC Sports.

Berkaca dari penayangan Serie A, FA Cup, dan berbagai tayangan olahraga lainnya, MNC Play kemungkinan besar masih tetap akan membuka akses penayangan pertandingan SEA Games 2021 yang disiarkan oleh RCTI, MNCTV, dan iNews untuk seluruh pelanggan.

Vision+

Vision+ sebagai official OTT broadcaster SEA Games 2021 akan menayangkan pertandingan SEA Games 2021 yang disiarkan oleh RCTI, MNCTV, iNews, dan MNC Channels serta tak menutup kemungkinan menyiarkan pertandingan lainnya yang tak ditayangkan oleh televisi linear.

Pertandingan yang disiarkan oleh RCTI, MNCTV, dan iNews kemungkinan besar dapat diakses secara gratis, akan tetapi untuk pertandingan yang tak disiarkan oleh ketiga stasiun TV FTA tersebut kemungkinan hanya dapat diakses jika berlangganan paket Vision+ Premium.

Vision+ menawarkan harga paket premium mulai dari Rp10.000 untuk durasi seminggu hingga Rp200.000 untuk durasi setahun, dan paket tersebut dapat digunakan untuk membuka akses seluruh tayangan di Vision+ termasuk pertandingan BWF dan MotoGP secara lengkap.

Pelanggan MNC Vision, K-Vision, dan MNC Play yang mengaktifkan paket untuk mengakses saluran Soccer Channel dan MNC Sports hanya perlu menghubungkan akun Vision+ dengan ID pelanggan aktif untuk bisa nonton seluruh pertandingan SEA Games 2021 secara lengkap.

DISCLAIMER:

Kebijakan mengenai harga paket maupun teknis penayangan dapat berubah sewaktu-waktu dari pihak penyedia layanan TV berbayar maupun streaming yang bersangkutan.***

Editor: Rizqi Arie Harnoko

Sumber: MNC Vision visionplus.id

Tags

Terkini

Terpopuler