Thailand Open Digelar Januari, PBSI: Ini Jadi Pemanasan Olimpiade Tokyo

- 6 Januari 2021, 05:04 WIB
Ilustrasi Atlet
Ilustrasi Atlet /Pixabay

KABAR BESUKI – Thailand resmi menjadi tuan rumah BWF World Tour Super 1000 dan BWF World Finals setelah menandatangani nota kesepahaman (MoU) dengan Federasi Bulu tangkis Internasional (BWF).

Turnamen bulu tangkis yang akan digelar ada tiga, yaitu YONEX Thailand Open (12-17 Januari 2021), TOYOTA Thailand Open (19-24 Januari 2021), HSBC BWF World Tour Finals 2020 (27-31 Januari 2021). Ketiga turnamen tersebut diadakan di Bangkok, Thailand.

Kepala Bidang Pembinaan Prestasi (Kabid Binpres) PP PBSI Rionny Mainaky mengatakan turnamen bulu tangkis yang digelar di Thailand merupakan ajang pemanasan bagi tim bulu tangkis Indonesia untuk menghadapi Olimpiade Tokyo.

Baca Juga: Chord dan Lirik Lagu ‘Pelangi di Matamu’ Dipopulerkan Jamrud, Cocok untuk Pasangan Romantis

“Ini tidak mudah karena selama sembilan bulan pemain tidak pernah turun bertanding,” ujar Rionny seperti dikutip KABAR BESUKI dari laman Antara pada Selasa, 5 Januari 2021.

Tim bulu tangkis Indonesia akan berlaga pada tiga turnamen yang akan digelar secara beruntun di Impact Arena, Bangkok.

Turnamen pertama yang diikuti adalah turnamen Super 1000, yakni YONEX Thailand Open pada 12-17 Januari lalu dilanjutkan dengan TOYOTA Thailand Open pada 19-24 Januari.

Delapan pemain atau pasangan terbaik berhak melanjutkan pertandingan di BWF World Tour Finals 2020 pada 27-31 Januari.

Menurut Rionny,  ketiga turnamen tersebut membantu dirinya dan pelatih untuk mengukur kemampuan para pemain setelah sembilan bulan hanya berlatih secara terbatas di Pelatnas Cipayung.

Halaman:

Editor: Yayang Hardita

Sumber: Antaranews.com


Tags

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x